Viral Ruko "Makan Badan Jalan" di Pluit Kini Dibongkar, Pengusaha Bikin Spanduk Protes RT

Kini ruko di Pluit dibongkar, para pengusaha kompak bikin spanduk demo RT Riang Prasetya yang viral beberapa waktu lalu

oleh Muhammad Fahrur Safi'i diperbarui 25 Mei 2023, 15:50 WIB
Diterbitkan 25 Mei 2023, 15:50 WIB
Viral Ruko "Makan Badan Jalan" di Pluit Kini Dibongkar, Pengusaha Bikin Spanduk Demo RT
Viral pemilik ruko demo usai dibongkar karena makan bahu jalan (Sumber: Twitter/Heraloebss)

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah kota Jakarta Utara, bersama TNI dan Polri kini sudah melakukan pembongkaran ruko-ruko yang menyeroboh bahu jalan di Pluit Karang Niaga, Penjaringan, Jakarta Utara pada Rabu (24/5/2023).

Pembongkaran ruko yang memakan bahu jalan hingga menutup saluran ini salah satu buntut dari viralnya RT Riang Prasetya saat beradu argumen dengan pimilik ruko beberapa waktu lalu.

Kini setelah ruko tengah dibongkar, para pengusaha pun melakukan demo dan membuat spanduk di depan rukonya. Seperti dalam unggahan akun Twitter @Heraloebss, terlihat Ruko di kawasan Pluit ini kompak membuat spanduk.

Berikut video viral pemilik ruko demo RT Riang Prasetya yang Liputan6.com kutip dari Twitter @Heraloebss, Kamis (25/5/2023)

Pengusaha ruko ini kompak bikin spanduk untuk demo RT Riang Prasetya

Suasana Ruko yang berada di kawasan Pluit, Jakarta Utara ini tengah dilakukan pengbongkaran. Dari ruko-ruko yang dianggap memakan bahu jalan hingga menutup saluran air ini melakukan perlawanan dengan mendemo RT Riang Prasetya yang beberapa waktu lalu viral.

Dari spanduk ini banyak yang ingin mengajak RT tersebut berdialog, padahal sebelumnya pernah terjadi dialog bersama dengan salah satu pemilik ruko.

Banyak netizen pun memberikan tanggapan atas kejadian tersebut.

"Lu salah, lu galak." tulis akun @healthyromantic

"Udan tau salah malah galak..Itu karyawan takut kena pecat jadi terpaksa mau ikut demo.." tulis akun @bangroee

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya