Bocah Laki-Laki Hilang 5 Hari Dicari Polisi, Ternyata Main PS di Rumah Teman

Bocah berusia 14 tahun hilang 5 hari, ternyata ada di rumah temannya main PS2 sepanjang waktu

oleh Arini Nuranisa diperbarui 12 Nov 2024, 17:00 WIB
Diterbitkan 12 Nov 2024, 17:00 WIB
Bocah SMP Hilang 5 Hari Dicari Polisi, Ternyata Main PS di Rumah Teman
Bocah 14 tahun hilang 5 hari ternyata main PS di rumah temannya sepanjang hari. (sumber: Gank Now & MalaysiaGazette via World of Buzz)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kasus anak hilang merupakan salah satu isu sosial yang memprihatinkan, dan belakangan ini semakin banyak diberitakan. Berbagai faktor menjadi penyebab hilangnya anak-anak, mulai dari penculikan, hilang di tempat umum, hingga keputusan anak untuk pergi tanpa memberi tahu orang rumah.

Seperti kasus anak laki-laki yang hilang di Kluang, Johor, Malaysia baru-baru ini. Keluarga anak laki-laki berusia 14 tahun tersebut telah mengajukan laporan ke polisi tentang hilangnya anak tersebut pada tanggal 5 November.

Dilansir Liputan6.com dari World of Buzz, Selasa (12/11/2024), polisi Distrik Kluang langsung mengeluarkan pernyataan publik yang mendesak masyarakat untuk membantu pencarian anak laki-laki tersebut.

Namun setelah dilakukan pelacakan oleh Kepolisian Kerajaan Malaysia (PDRM), rupanya bocah yang hilang itu sebenarnya berada di rumah temannya, dalam keadaan selamat sedang bermain PlayStation 2.

Tinggal di rumah temannya untuk main PlayStation 2

Stik PS2
Stik PS2 - Evan Amos, Public Domain... Selengkapnya

Kepolisian Daerah Kluang mengumumkan bahwa kasus hilang tersebut telah terpecahkan, seiring dengan ditemukannya anak laki-laki bernama Muhammad Syawal tersebut.

MalaysiaGazette mengutip Kepala Polisi Distrik Kluang, Asisten Komisaris Bahrin Mohd Noh, yang mengatakan bahwa bocah itu sebenarnya tidak hilang tetapi hanya berkeliaran dan tinggal di rumah temannya untuk bermain game di PlayStation 2.

Bahrin menegaskan, anak tersebut dilaporkan hilang dari rumahnya di Jalan Dahlia, Kampung Melayu di Kluang dan ditemukan dalam keadaan selamat dini hari kemarin.

Rupanya selama dia menghilang, bocah laki-laki tersebut berada di rumah temannya di kampung yang sama. Sebenarnya, Muhammad Syawal sering kembali ke rumah untuk makan dan mandi. Tetapi, orang tuanya selalu tidak ada di rumah saat ia pulang, sehingga dikira menghilang.

Tak bertemu orang tua ketika pulang

4 Tips Mengatasi Pacar yang Lagi Badmood
Ilustrasi main PlayStation. © Pexels... Selengkapnya

Anak laki-laki tersebut terakhir bertemu dengan orang tuanya di rumah sekitar pukul 03.30 dan sudah memberitahu orang tuanya bahwa dia akan main  ke rumah temannya untuk bermain game di PlayStation 2.

Namun, setiap kali dia pulang untuk mandi dan makan, orang tuanya selalu tidak ada di rumah. Karena itu, Muhammad Syawal dikira menghilang.

Menurut ibunya, pihak keluarga telah mencari anak laki-laki tersebut di rumah kerabat, tetangga, dan temannya tetapi tidak berhasil ditemukan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya