Liputan6.com, Bandung- Kantor KPU Daerah Jawa Barat lebih lengang dari biasanya, Senin 31 Maret 2014. Selain karena bertepatan dengan hari libur Nyepi, berbagai persiapan logistik pemilu juga sudah rampung. Meski sudah 95% selesai, ternyata masalah masih menghadang.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Selasa (1/4/2014), saat ini KPUD Jawa Barat masih kekurangan sekitar 3 juta surat suara untuk sejumlah kota dan kabupaten.
Seluruh kekurangan itu sudah diajukan kepada KPU pusat. Kini mereka tengah menanti surat suara pengganti. Namun apakah dengan waktu yang kurang dari sepuluh hari semua bisa terselesaikan tepat waktu termasuk pendistribusiannya?
Di Sampang. Jawa Timur seluruh logistik pemilu legislatif termasuk kotak suara, surat suara dan tinta sudah mulai dikirim ke tingkat kecamatan. Diharapkan proses pengiriman ini akan selesai dalam 3 hari.
Sementara di Boyolali, Jawa Tengah pengemasan logistik pemilu untuk di kirim ke kecamatan masih terkendala. Ruangan KPUD Boyolali yang sempit membuat pengemasan terpaksa dilakukan di badan jalan yang ada di depan kantor KPUD.
Badan jalan tersebut ditutup sepanjang 100 meter untuk digunakan sebagai tempat pengemasan logistik. Demi kelancaran, pengemasan logistik pemilu diprioritaskan untuk kecamatan yang terjauh, yaitu kecamatan Wonosegoro dan Juwangi.
Lihat juga:
[VIDEO] Jelang Pemilu, Surat Suara `Aspal` Beredar di Solo
[VIDEO] Kecelakaan Truk Logistik Pemilu vs Truk Pasir, 2 Tewas
KPU Papua Minta Helikopter TNI AD Distribusikan Logistik Pemilu
Jelang Pencoblosan, KPU Jabar Kurang 3 Juta Surat Suara
Pemilu legislatif tinggal menghitung hari. Namun KPUD Jawa Barat masih kekurangan 3 juta lembar surat suara.
Diperbarui 01 Apr 2014, 08:30 WIBDiterbitkan 01 Apr 2014, 08:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Link Live Streaming Liga Europa Manchester United vs Lyon, Mau Mulai di Vidio
Gus Baha Ungkap Beda Sholat Tahajud Nabi Muhammad dengan Umatnya, Terkait Hak Syafaat di Hari Kiamat
Kepanikan Ibu di Minahasa Temukan Anaknya Tewas di Bawah Pohon Rambutan
Lawatan ke Malaysia, Xi Jinping Tawarkan 3 Pilar Kerja Sama
Para Astronom Temukan Galaksi Spiral, Kembaran Bima Sakti
January 2 Zodiac: Unveiling the Capricorn Personality
Modus Mantan Bupati Lampung Timur Korupsi Proyek Gerbang Rumdis, Negara Rugi Rp3,8 Miliar
Mengenal Thomas Partey, Pemain Muslim Arsenal yang Pulangkan Real Madrid di UCL
Kejati Lampung Tetapkan Mantan Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo sebagai Tersangka Korupsi Proyek Gerbang Rumdis
Kuasa Hukum Keluarga 3 Polisi yang Tewas Ditembak Anggota TNI AD Kecewa dengan Proses Rekonstruksi
Link Live Streaming 4 Duel Leg Kedua Perempat Final Liga Europa di SCTV dan Vidio
Indonesia Punya Banyak Gunung Emas, Bisa Jadi Pemain Dunia?