Top 3 Berita Hari Ini: Danau di Afrika Bisa Bikin Hewan Mengeras Seperti Batu

Top 3 Berita Hari Ini tentang danau di Afrika, kastil ikonis di Disneyland Hong Kong dan Menlu Selandia Baru

oleh Henry diperbarui 03 Nov 2020, 23:01 WIB
Diterbitkan 03 Nov 2020, 23:01 WIB
danaumematikan-4-131004.jpg
Flamingo Lesser berkumpul di Danau Natron, Danau Natron menyimpan rahasia mematikan. Di satu sisi ia menjadi lokasi kawin dan berkembang biak bagi 2,5 juta Lesser Flamingoes. (AFP/Tony Karumba/wwn)

Liputan6.com, Jakarta -  Top 3 Berita Hari Ini tentang danau di Tanzania, Afrika Timur. Danau biasanya menjadi habitat bagi sejumlah hewan dan tumbuhan. Tapi, di Danau Natron, hewan bisa mengeras menjadi batu.

Fenomena ini terjadi karena kandungan air yang ada di Danau Natron memiliki pH setinggi 10,5 dan sangat tajam, sehingga membuat kulit sampai mata hewan terbakar saat terkena atau meminum airnya. Air di danau tersebut terdiri dari natriun karbonat dan mineral lain yang mengalir dari celah-celah perbukitan di sekitar danau.

Foto fenomenal hewan yang membatu di danau tersebut pernah diabadikan fotografer Nick Brandt. Berita kedua yang banyak diminati adalah tentang kastil ikonis di Disneyland Hong Kong.

Kastil tersebut akan secara resmi dibuka pada 21 November 2020. Penyelesaian proyek untuk menggantikan Sleeping Beauty Castle ini semula dijadwalkan pada 2019, Resor Pulau Lantau mengungkap, Castle of Magical Dreams akan mencerminkan 13 cerita klasik putri dan ratu Disney.

Semangatnya akan direfleksikan lewat menara atraksi yang diterangi pola dan warna tertentu. Berita ketiga yang banyak menarik perhatian adalah tentang Menteri Luar Negeri (Menlu) Selandia Baru.

Nanaia Mahuta menjadi perempuan pertama keturunan suku Maori yang ditunjuk sebagai Menlu Selandia Baru. Empat tahun lalu, Mahuta menjadi anggota parlemen perempuan pertama di Selandia Baru yang 'mengadopsi' moko kauae, tato tradisional di dagunya. Sebelum ini, Mahuta memegang posisi di pemerintah daerah, pengembangan Maori, dan punya portofolio asosiasi perdagangan.

Ketiga berita tersebut terangkum lengkap dalam Top 3 Berita Hari Ini. Jadi, kita simak rangkuman selengkapnya di bawah ini.

Danau di Afrika Bisa Bikin Hewan Mengeras Seperti Batu

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Danau di Afrika Bisa Bikin Hewan Mengeras Seperti Batu
Danau Natron di Afrika Bisa Bikin Hewan Mengeras Seperti Batu. (dok.Instagram @marvelous_travellers/https://www.instagram.com/p/CGMlrZxJEiY/Henry)

Danau biasanya menjadi habitat bagi sejumlah hewan dan tumbuhan. Tapi, di danau yang satu ini hewan bisa mengeras menjadi batu. Danau Natron berusia sekitar satu juta tahun dengan keindahannya, yaitu memiliki keunikan berupa air yang berwarna merah.

Namun, di balik keindahan dan keunikannya tersebut, ternyata danau yang berlokasi di Region Arusha, Tanzania ini sangat mematikan. Dilansir dari laman Live Science, Minggu, 1 November 2020, banyak hewan dikabarkan mati dan mengeras di sekitar danau tersebut.

Selanjutnya…

Kastil Ikonis Disneyland Hong Kong Siap Buka Pintu untuk Publik

Penampakan Disneyland Hong Kong yang Dibuka Lagi
Seorang pengunjung yang mengenakan masker berpose untuk foto di Disneyland Hong Kong pada Jumat (25/9/2020). Setelah dibuka dan tutup kembali, Disneyland Hong Kong dibuka kembali untuk wisatawan. (AP Photo/Kin Cheung)

Castle of Magical Dreams di Disneyland Hong Kong akan secara resmi dibuka pada 21 November 2020. Melansir laman South China Morning Post, Selasa (3/11/2020), peresmiannya sekaligus menandai ulang tahun ke-15 resor menjelang musim perayaan.

Penyelesaian proyek untuk menggantikan Sleeping Beauty Castle semula dijadwalkan pada 2019, menyusul penutupan pada Januari tahun sebelumnya. Resor Pulau Lantau mengungkap, Castle of Magical Dreams akan mencerminkan 13 cerita klasik putri dan ratu Disney.

Selanjutnya…

Sosok Nanaia Mahuta, Perempuan Keturunan Suku Maori Pertama yang Jadi Menlu Selandia Baru

Nanaia Mahuta
Menteri Luar Negeri Selandia baru keturunan suku Maori, Nanaia Mahuta. (dok. Instagram @nanaia_mahuta/https://www.instagram.com/p/BjjFs-NDxnA/)

Memastikan diri sebagai salah satu parlemen paling beragam di dunia, Nanaia Mahuta, perempuan pertama keturunan suku Maori telah ditunjuk sebagai Menteri Luar Negeri (Menlu) Selandia Baru. Melansir laman CNN, Selasa (3/11/2020), jabatan tersebut resmi disandang per Senin, 2 November 2020.

Empat tahun lalu, Mahuta tercatat sebagai anggota parlemen perempuan pertama di Selandia Baru yang 'mengadopsi' moko kauae, tato tradisional di dagunya. Menlu Selandia Baru sebelumnya, Winston Peters, juga seorang Maori.

Selanjutnya…

Infografis riwayat kecelakaan di Danau Toba
Infografis riwayat kecelakaan di Danau Toba (Liputan6.com/Triyasni)

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya