3 Resep Ayam Kecap Kukus yang Tidak Kalah Lezat

Selain cara masaknya, bumbu yang dibutuhkan untuk membuat ayam kecap kukus kurang lebih sama dengan versi gorengnya

oleh Asnida Riani diperbarui 27 Sep 2023, 06:30 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2023, 06:30 WIB
Resep ayam kecap kukus. (dok. Cookpad @mizzdys)
Resep ayam kecap kukus. (dok. Cookpad @mizzdys)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Manis sedap, siapa yang bisa menolak sajian ayam kecap? Namun demikian, cara memasaknya tidak hanya digoreng, lho. Dalam kreasinya, Anda juga bisa membuat ayam kecap kukus yang tidak kalah menggugah selera.

Selain cara masaknya, bumbu yang dibutuhkan untuk membuat ayam kecap kukus kurang lebih sama dengan versi gorengnya. Daging ayam dalam olahan ini juga bakal tetap empuk, minus sensasi garing di luar seperti saat digoreng.

Namun seperti versi digoreng, ayam kecap kukus pun nikmat dimakan dengan nasi hangat dan tambahan sayur sesuai selera. Berikut sederet resep ayam kecap kukus yang bisa Anda sontek, seperti dirangkum dari Cookpad, Selasa, 26 September 2023.

Ayam Kecap Kukus

Resep kreasi pengguna @mizzdys ini membutuhkan bahan-bahan:

Bumbu rendaman ayam:

1 ekor ayam, potong sesuai selera

1 siung bawang putih, haluskan

1 sdm garam

1/2 sdt merica bubuk

Bumbu kukus:

1 cm jahe, memarkan

2 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

Bumbu tumis:

3 siung bawang putih, cincang

1 buah bawang bombai, iris memanjang

1 batang daun bawang, potong 2 cm

1 batang seledri

2 lembar daun jeruk, sobek-sobek

2 sdm kecap inggris

4 sdm kecap manis

1/2 sdt merica bubuk

1/2 sdt garam atau 1 sdt kecap asin

1--2 butir jeruk limo, ambil airnya

1 sdt minyak zaitun untuk menumis

1 sdt margarin

 

Cara Membuat Ayam Kecap Kukus

  1. Cuci bersih ayam, lumuri dengan bumbu rendaman. Diamkan 30 menit sampai 1 jam. Tempatkan ayam dalam wadah kaca tahan panas.
  2. Siapkan kukusan. Isi airnya, masukkan bumbu kukus ke dalan panci kukusan. Didihkan air, kemudian masukkan ayam. Kukus dengan api sedang selama 15--30 menit.
  3. Siapkan wajan. Panaskan minyak dan margarin. Masukkan bawang putih dan bawang bombai, tumis sampai harum. Masukkan daun jeruk dan jahe.
  4. Masukkan potongan ayam kukus, aduk rata. Tambahkan kecap inggris, kecap manis, daun bawang, seledri, dan merica.
  5. Tambahkan 100 ml air. Masak sampai air mengering dan bumbu meresap. Kucuri air jeruk limo. Jangan lupa koreksi rasa. Angkat, lalu sajikan.

Ayam Kecap Kukus

Resep ayam kecap kukus. (dok. Cookpad  @fifiprivate_)
Resep ayam kecap kukus. (dok. Cookpad @fifiprivate_)... Selengkapnya

Resep kreasi pengguna @fifiprivate_ ini membutuhkan bahan-bahan:

1/2 kg daging paha ayam

2 sdm saus tiram

1 sdm kecap asin

2 sdm kecap manis

1 sdm minyak wijen

10 siung bawang merah

5 siung bawang putih

5 cm jahe

3 buah cabai rawit atau sesuai selera

1 buah jeruk nipis

1 lembar daun jeruk

Secukupnya garam, lada, dan kaldu bubuk

Secukupnya bawang prei

 

Cara Membuat Ayam Kecap Kukus

  1. Campurkan kecap manis, kecap asin, saus tiram, minyak wijen, garam, lada, dan kaldu bubuk, aduk rata.
  2. Kerat ayam supaya bumbu lebih menyerap dan matangnya merata, campurkan dengan bumbu tadi. Berikan perasan jeruk nipis, lalu aduk rata.
  3. Iris tipis bawang putih, bawang merah, cabai, dan jahe, lalu tumis dengan daun jeruk hingga layu. Angkat.
  4. Campurkan bawang-bawangan tadi dengan ayam pada wadah tahan panas. Taburkan bawang prei dan kukus selama kurang lebih 45 menit. Angkat, lalu sajikan.

Ayam Kecap Kukus

Resep ayam kecap kukus. (dok. Cookpad @cook_8350240)
Resep ayam kecap kukus. (dok. Cookpad @cook_8350240)... Selengkapnya

Resep kreasi pengguna @cook_8350240 ini membutuhkan bahan-bahan:

3 potong paha ayam, cuci bersih

1 buah lobak putih, potong agak besar atau sesuai selera

2 batang daun bawang, potong agak panjang

3 siung bawang putih, geprek

2 buah bunga Lawang

5 sdm kecap asin

1 sdm gula

1 ruas jahe, potong serong

10 potong tahu kuning

1 butir telur rebus

 

Cara Membuat Ayam Kecap Kukus

  1. Masukkan paha ayam, tahu, lobak putih, telur, jahe, daun bawang, bawang putih, bunga Lawang, kecap, dan gula.
  2. Kukus selama 20 menit atau sampai matang.
  3. Setelah matang, aduk supaya semua terendam kuah.
  4. Sajikan hangat.
Infografis 7 Penyebab Sampah Makanan
Infografis 7 Penyebab Sampah Makanan. (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya