Liputan6.com, Jakarta - Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Alfian Mallarangeng dikunjungi Ketua Umum Museum Rekor Indonesia (Muri) Jaya Suprana. Bos Jamu Jago ini datang menjenguk tersangka kasus dugaan korupsi proyek Hambalang itu di Rumah Tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Saya mau jenguk sahabat saya, Andi Mallarangeng," ucap Jaya di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Selasa (15/4/2014). Budayawan pencetus kelirumologi ini mengatakan, kedatangannya murni hanya kunjungan pribadi, bukan atas nama Muri. Menurut Jaya, ia sudah lama tidak bertemu Andi, sehingga meluangkan waktu hari ini ke Rutan KPK.
Jaya mengungkapkan, dalam kunjungan kali ini dia membawa buah tangan untuk Andi berupa buku. "Buku tulisan saya sendiri," ungkap Jaya.
Andi Mallarangeng mendekam di Rutan KPK karena diduga terlibat dalam kasus dugaan korupsi proyek Pembangunan Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) di Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Status Andi saat ini tersangka. Dia ditahan sejak 17 Oktober 2013. Sementara, status tersangka dijatuhkan kepada mantan juru bicara SBY itu sejak 6 Desember 2012.
Dalam proyek pembangunan P3SON ini, KPK menemukan 2 alat bukti yang memperlihatkan keterlibatan Andi. KPK menilai dua alat bukti itu cukup untuk menyeret Andi ke meja hijau dan menetapkannya sebagai tersangka dalam kasus proyek pembangunan yang menelan biaya Rp 2,5 triliun dari uang negara tersebut. (Sunariyah)
Jenguk Andi Mallarangeng, Jaya Suprana: Hanya Kunjungan Sahabat
Saat menjenguk Andi Mallarangeng, Jaya Suprana juga membawa buku karangannya.
diperbarui 15 Apr 2014, 11:54 WIBDiterbitkan 15 Apr 2014, 11:54 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
iOS 19 akan Rilis Secara Bertahap, Ini Alasannya
Puan Maharani Ingatkan Pilkada Jurdil dan Aparat Netral: Rakyat Harus Merdeka Memilih
Yang Terjadi saat Putra Mbah Hamid Pasuruan Dipukuli Pengasuh Pesantren, Kisah Karomah Wali
True Stalker: Haico Berbagi Kisah Menegangkan Saat Di-stalking di Masa Sekolah
Polisi Kawal Pendistribusian Kotak dan Surat Suara Pilkada 2024 ke Pulau-Pulau Terpencil di Lampung Selatan
41 Tips Sukses di Usia Muda untuk Meraih Impian
Tips Agar Suara Bagus Saat Bernyanyi: Panduan Lengkap Meningkatkan Kualitas Vokal
Makin Perhatian, Zeda Salim Ungkap Tak Ragu Omeli Ammar Zoni Jika Telat Makan
VIDEO: KPU Pali Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada Sumssel dan Kabupaten Pali
Waskita Karya Pede Raih Kontrak Baru Rp 14,5 Triliun hingga Akhir 2024
VIDEO: Satu Calon Meninggal Dunia, KPUD Ciamis Tetap akan Gunakan Foto Almarhum dalam Pilkada
13 Tafsir Mimpi Pacar Menikah dengan Orang Lain, Benarkah Pertanda Buruk?