Liputan6.com, Jakarta - Dua pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) Mekar Tanjung, Warakas, Jakarta Utara yakni Gita (12) dan Desi (12) nekat menenggak racun serangga. Akibatnya, keduanya harus dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Umum Daerah Koja, Jakarta Utara.
Yanto, seorang tetangga yang membawa kedua anak itu ke rumah sakit mengatakan, saat ditemukan kedua siswi kelas VII itu ditemukan tergeletak di lantai rumahnya.
"Kejadian sekitar jam 1 tadi siang, saat itu tetangga yang lain panik dan pas saya buka pintu, ternyata mereka sudah tergeletak dan langsung saya bawa ke rumah sakit," kata Yanto ditemui di RSUD Koja, Jakarta Utara, Rabu (30/4/2014).
Yanto mengaku, tidak mengetahui persis apa yang menjadi alasan keduanya menenggak cairan beracun tersebut. Ia hanya mengetahui kedua orang tuanya tidak berada di rumah. "Nggak tahu saya karena apa? Yang jelas pada saat itu orangtua Desi nggak ada di rumah," pungkas Yanto.
Sementara dokter umum IGD RSUD Koja Hermansyah mengatakan, pada saat tiba di rumah sakit, keduanya tidak sadarkan diri. Keduanya terlihat lemas dengan jarum infus yang melilit di lengan mereka. Hingga kini pun keduanya masih dalam penanganan dokter secara intensif.
"Mereka berdua diketahui telah menenggak racun serangga sebanyak setengah gelas atau 150 mililiter," kata Herman. (Yus)
Minum Racun Serangga, 2 Siswi SMP di Priok Dibawa ke Rumah Sakit
Belum diketahui alasan kedua siswi SMP Mekar Tanjung, Warakas, Jakarta Utara itu menenggak racun serangga.
Diperbarui 30 Apr 2014, 17:56 WIBDiterbitkan 30 Apr 2014, 17:56 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kim Soo Hyun Kembali Terseret Dugaan Pacari Kim Sae Ron, Dituding Bertanggung Jawab Atas Kematiannya
Siapa yang Seharusnya Membayar Zakat Fitrah Anak? Berikut Ulasannya
Manchester United Ketahui Harga Target Alternatif di Bursa Transfer 2025
Harga Emas Antam Hari Ini Terjun Bebas, Dipatok Segini
11 Maret 1966: Latar Belakang dan Isi Supersemar
Gideon Tengker Datangi Polda Metro Jaya, Tanyakan Nasib Laporannya Terhadap Rieta Amilia
Lebaran Tak Sekadar THR! Begini 4 Cara Ajarkan Anak Makna Kebersamaan di Idulfitri
Profil Rini Widyantini, Menteri PANRB yang Merintis Karir dari PNS
5 Fakta KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Detik-detik Bobon Santoso Ucap Syahadat Dibimbing Ustaz Derry, Diwarnai Momen Haru
Jonatan Christie Tidak Mau Terlena dengan Status Juara Bertahan All England
Tips Ampuh agar Bisa Kembali Tidur Nyenyak Setelah Terbangun di Malam Hari