Liputan6.com, Jakarta - Pemilik PT Masaro Radiokom atau terdakwa kasus dugaan suap proyek revitalisasi sistem komunikasi radio terpadu (SKRT) di Kementerian Kehutanan, Anggoro Widjojo mengaku kecewa dengan sikap MS Kaban.
Kata Anggoro, selaku Menteri Kehutanan saat proyek itu berlangsung, Kaban tidak mau langsung memberikan dana tambahan yang diajukan oleh pihaknya dalam rangka menuntaskan proyek triliunan tersebut.
"Terus terang saja di sidang ini saya kurang respek sama Pak Kaban karena dia pengecut nggak berani dia. Padahal SKRT diperlukan di kehutanan, jadi dia menteri yang cari selamat, SKRT jadi mubazir sekarang. 2 Triliun lebih, kita usahkan cari soft loan setengah mati jungkir balik," ujar Anggoro Widjojo saat menjalani pemeriksaan terdakwa di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (11/6/2014).
Pada kesempatan itu, Anggoro juga mengungkapkan, dirinya pernah menemui Kaban di rumah dinasnya di Jalan Denpasar, Jakarta pada tahun 2007 untuk melaporkan perkembangan proyek SKRT.
Kedatangannya tersebut, kata Anggoro, karena perintah atasannya yakni Presiden Direktur PT Masaro Radiokom Putranefo Alexander Prayugo. "Kami ke sana, saya lapor sama Pak Kaban, Pak saya dari Masaro Motorolla minta izin minta waktu untuk menghadap bapak melaporkan soal proyek SKRT," kata Anggoro.
Tetapi saat itu, Kaban menanggapi dingin permintaan tersebut. Anggoro disarankan membuat surat mengenai keluhannya terkait proyek SKRT. Meski demikian, pada akhirnya Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) itu menyetujui permintaan Anggoro. "Saya akan tangani sebagaimana mestinya," tutur Anggoro mengutip perkataan Kaban. (Mut)
Kasus Korupsi SKRT, Anggoro Sebut MS Kaban Pengecut
Anggoro juga mengungkapkan, dirinya pernah menemui Kaban di rumah dinasnya di Jalan Denpasar, Jakarta pada tahun 2007.
diperbarui 11 Jun 2014, 12:28 WIBDiterbitkan 11 Jun 2014, 12:28 WIB
Anggoro Widjojo jalani sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (28/5/2014) (Liputan6.com/Miftahul Hayat).
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Fakta Siswa SD yang Meninggal Dunia Usai Alami Perundungan oleh Kakak Kelas, Kisah yang Berujung Duka
Toyota Hilux Listrik Meluncur di GJAW 2024, Harga Rp 6 Jutaan
Skandal Asmara Jung Woo Sung Terkuak, Disebut Selingkuhi 3 Perempuan Sekaligus Termasuk Moon Gabi
Cara Buat Kacang Bawang Renyah dan Gurih untuk Camilan Lebaran
Smartfren Ajak Pelanggan Nikmati Karya dan Seni Budaya Bangsa
Nasabah Zurich Indonesia Tumbuh 17% di Kuartal III 2024
Tak Perlu Takut, Pendonor Ginjal Kini Bisa Pulih Lebih Cepat dengan Inovasi Medis
Top 3 Berita Bola: Real Madrid Ingin Tampung Pemain Manchester United Minim Kontribusi
Trump Bebas dari Kasus Subversi Pilpres 2020 dan Kelalaian Penanganan Dokumen Rahasia
Mengenal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan dan Partai Pengusungnya
Permohonan Isbat Nikah Rizky Febian dan Mahalini Ditolak, Dianjurkan Menikah Ulang
Cara Bikin Coklat Es Kulkul: Panduan Lengkap Membuat Camilan Segar