Ahok Tak Kecewa Jakarta Gagal Pertahankan Piala Adipura

Bahkan, dia menilai sebenarnya seluruh wilayah Jakarta memang belum pantas menyandang predikat Kota Metropolitan Terbersih.

oleh Andi Muttya Keteng diperbarui 21 Jun 2014, 19:33 WIB
Diterbitkan 21 Jun 2014, 19:33 WIB
Ahok

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta gagal mempertahankan 4 Piala Adipura yang diperoleh pada 2013 lalu untuk kategori Kota Metropolitan Terbersih. Tahun ini, tak satu pun Piala Adipura yang diraih Kota Administrasi Jakarta.

Namun, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama mengaku tak kecewa dengan 'kado pahit' jelang HUT ke-487 Jakarta. "Nggak apa-apa. Gimana mau dapet Adipura, jorok di mana-mana," ungkap pria yang karib disapa Ahok itu di Senayan City, Jakarta Selatan, Sabtu (21/6/2014).

Bahkan, dia menilai sebenarnya seluruh wilayah Jakarta memang belum pantas menyandang predikat Kota Metropolitan Terbersih. Meskipun Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Selatan tahun 2013 mendapatkan Piala Adipura, namun menurutnya tumpukan sampah tahun lalu lebih banyak dari tahun ini.

Saat ini saja, lanjut dia, wilayah Jakarta belum dapat dikatakan bersih dari sampah. Sehingga jika tak memperoleh Piala Adipura, maka ia mengatakan itu hal yang wajar.

Justru yang patut dipertanyakan mengapa Jakarta tahun-tahun sebelumnya mendapatkan Piala Adipura, sementara faktanya sampah masih berserakan.

"Kalau masih nggak dapet Adipura ya nggak apa-apa. Pertanyaan saya, kok dulu bisa dapet? Gue juga bingung gitu lho, hahaha. Jadi harusnya dari dulu tuh Jakarta nggak dapet Adipura," pungkas Ahok. (Ans)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya