Liputan6.com, Jakarta - Selama musim kemarau, hampir setiap hari kebakaran melanda di Ibukota Jakarta. Sore ini, sebuah rumah terbakar di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
"Benar (ada kebakaran) rumah di permukiman Kebon Jeruk," ujar petugas Suku Dinas kebakaran Jakarta Barat, Darman saat dikonfirmasi Liputan6.com di Jakarta, Sabtu (11/10/2014).
Darman menjelaskan, kobaran api mulai terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Guna memadamkan amukan si jago merah, pihaknya telah mengerahkan 30 mobil pemadam ke lokasi kebakaran.
"Ada 30 pemadam yang dikerahkan," singkat dia.
Namun Darman belum dapat menjelaskan penyebab, jumlah rumah, maupun taksiran kerugian akibat kebakaran tersebut. Pemadaman api masih berlangsung.
"Masih proses (pemadaman) ya. Belum tahu, nanti saja ya, nanti," tutup Darman.
Informasi yang dihimpun melalui Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, kebakaran berlangsung mulai sekitar pukul 17.00 WIB.
"Kebakaran rumah di Jalan GG RT 6/2 Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakbar 33 Damkar masih berupaya pemadaman," twit TMC Polda Metro Jaya dalam akun Twitternya @TMCPoldaMetro pada pukul 17.10 WIB. (Sss)
Kebakaran di Duri Kepa Kebon Jeruk, 30 Pemadam Dikerahkan
Guna memadamkan amukan si jago merah, Sudin Damkar Jakbar telah mengerahkan 30 mobil pemadam ke lokasi kebakaran.
Diperbarui 11 Okt 2014, 17:40 WIBDiterbitkan 11 Okt 2014, 17:40 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gara-gara Buang Air ke Simbol Militer Rusia, Pria Ini Dihukum Penjara 4 Tahun
Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK, Belum Pernah Dilaporkan ke LHKPN
Nissan Alami Krisis Terbesar Sepanjang Sejarah, Rugi Rp 97 Triliun
Profil Quinn Salman, Pengisi Suara Meri dalam Film Jumbo
5 Rekomendasi Kampung Wisata di Indonesia, Unik dan Menarik
Bakal Bangun 34 Halte BRT di Kota Bandung, Pemkot Khawatirkan Sejumlah Titik
7 Rekomendasi Makan Malam Terdekat di Kota Semarang: Pasti Buka 24 Jam
Bisnis Kecil Kini Bisa Sekelas Korporat, Begini Cara Apple Bikin UKM Makin Tumbuh dan Produktif
8 Mantan Pemain PSG Ramaikan Serie A 2024/2025, Terbanyak di Fiorentina
Song Hye Kyo Tampil Elegan dengan Perhiasan Berlian Mewah Asal Prancis
Sejumlah Nama Menteri Dikaitkan dengan Hoaks Seputar Dana Haji, Simak Faktanya
Pertamina Hadirkan 3 Perempuan Inspiratif dalam Rangka Peringati Hari Kartini