Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR Setya Novanto mengaku belum punya solusi sebagai jalan tengah atas 'pertikaian' yang terjadi antara Koalisi Merah Putih (KMP) dan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) di lembaga wakil rakyat tersebut. Padahal, konflik KMP-KIH sudah kian berlarut-larut.
"Ya, kita lagi cari jalan," kata Setya di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (4/11/2014).
Setya berjanji secepatnya akan mengakhiri konflik tersebut. Namun, dia mengaku tidak memiliki batas waktu kapan penyelesaian itu bisa dilakukan.
"Semoga minggu ini bisa selesai," ujar Bendahara Umum Partai Golkar itu.
Setya mengaku, komunikasi intensif juga tengah dibangun oleh KMP dan KIH. Bahkan, petinggi partai di dua kubu akan duduk bersama.
"Kita sedang lakukan komunikasi terus secara intensif melakukan musyawarah mufakat. Tentunya mencari jalan keluar dari KIH yang diwakili oleh Pak Pramono Anung dan saya lagi, terus Pak Hatta dan Pak Idrus. Kita lagi coba," ucap Setya.
Karena itu, dia yakin, komunikasi petinggi di dua kubu itu akan membawa hasil positif. Mengingat, hal itu untuk kepentingan bersama, terlebih untuk kepentingan masyarakat.
"Pasti ada titik temu kalau semua demi kebaikan, demi rakyat. Semua bisa baik. Kita sama-sama dengan seluruh anggota DPR itu kan dengan niat untuk bisa bertemu. Kita akan bekerja lebih cepat, produktifitas politik bisa lebih berjalan," ujar Setya. (Yus)
Ketua DPR Akui Belum Ada Solusi Kisruh KMP-KIH
Ketua DPR Setya Novanto tampaknya belum punya solusi sebagai jalan tengah atas 'pertikaian' yang terjadi antara KMP-KIH.
diperbarui 04 Nov 2014, 19:31 WIBDiterbitkan 04 Nov 2014, 19:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Live dan Produksi VOD
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kekurangan Polisi Hutan, Kemenhut Minta TNI Bantu Jaga Hutan dan Tanam Pohon
Efisiensi Anggaran Rp109 Miliar, PPATK Hanya Bisa Bayar Pegawai Sampai Agustus 2025
Ledakan Kunjungan Wisatawan ke Jepang Picu Ketegangan Pemerintah dan Penduduk Lokal
Arti Ani-Ani dan Kegunaannya, Alat Tradisional Panen Padi yang Penuh Makna
Hadiah Valentine Unik Selain Cokelat dan Bunga, 12 Ide Kado Murah & Berkesan
Aturan Gaji ke-13 dan 14 ASN Ditargetkan Terbit Bulan Ini
Festival Musik UGH! Siap Guncang Singapura, Ada Crush hingga Regina Song
6 Meme Cowok dan Cewek ketika Patungan Ini Kocak, Bikin Angguk Setuju
Pemerintah Carolina Utara Pertimbangkan Investasi Bitcoin
Jelang Putusan Prapradilan, Hasto Hormati Apa pun Keputusan Hakim
Adhisty Zara Syuting Film Berebut Jenazah di Jepang Disambut Suhu 2 Derajat Celsius, Sangu Sambal Instan
Kemeriahan Perayaan Cap Go Meh di Kawasan Cideng Jakarta