Liputan6.com, Bekasi - Polisi membekuk Sartinah (23), sebelumnya disebut Sutina, pembantu rumah tangga, yang diduga membunuh Jason Matthiew Simanjuntak, balita berusia 3 tahun 6 bulan di rumahnya di Kelurahan Bintara, Bekasi, Jawa Barat. Sartinah sempat buron sekitar 3 pekan.
"Tersangka atas nama Sartinah (23) ditangkap Selasa (11 November 2014) pukul 18.00 WIB di kolong jembatan Masjid Istiqal Jakarta Pusat," kata Kasubag Humas Polresta Bekasi Kota AKP Siswo kepada Liputan6.com di Bekasi, Rabu (12/11/2014).
Menurut Siswo, Sartinah ditangkap tim Unit Keamanan Negara Satuan Reskrim Polresta Bekasi Kota. Petugas langsung membawanya ke posko untuk proses penyelidikan.
"Kepada petugas, tersangka sudah terus terang mengakui perbuatannya membunuh korban dengan motif kesal," kata dia.
Perempuan asal Banjarnegara, Jawa Tengah itu membunuh balita Matthiew saat bekerja di rumah majikannya di kawasan Kota Bekasi, pada Senin 20 Oktober 2014. Berdasarkan pengakuan tersangka, korban rewel sehingga membuat kepalanya pusing dan membuatnya nekat membekap wajah korban dengan bantal sambil menekan dadanya hingga bocah tersebut tidak bernapas.
Lalu tersangka mengambil pisau untuk memutus urat nadi bagian tangan kanan korban untuk memastikan Jason sudah meninggal.
Seusai menghabisi nyawa bocah itu, Sartinah meninggalkan korban dengan posisi wajah tertutup bantal di kamarnya. Dia langsung pergi ke Stasiun Kranji arah Monas untuk menghadiri perayaan Pesta Rakyat pada malam harinya.
Tersangka juga sempat menghadiri konser Slank pada Senin 20 Oktober sekitar pukul 20.30 WIB hingga bubar pukul 23.30 WIB. "Lalu tersangka tidur di Monas. Baru keesokan harinya, Selasa (21 Oktober) berangkat ke Jatinegara dan tidur di emperan toko," kata Siswo
Perempuan tersebut masih dalam proses pemeriksaan intensif Polresta Bekasi Kota untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya menghabisi nyawa balita Bekasi itu. (Mut)
Pembunuh Balita di Bekasi Ditangkap di Kolong Jembatan Istiqlal
Sartinah mengakui perbuatannya membunuh balita di Bekas karena kesal.
diperbarui 12 Nov 2014, 11:00 WIBDiterbitkan 12 Nov 2014, 11:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Puncak Peringatan Hari Guru Nasional, Kemenag Berikan Pelindungan bagi 165 Ribu GTK Madrasah
SMRC: Pramono Anung-Rano Karno Satukan Pendukung Ahok dan Anies di Pilkada Jakarta 2024
VIDEO: Pertamina Pastikan Pertamax Aman Digunakan
Ciri-ciri Kolesterol Tinggi pada Wanita, Waspadai Gejala Ini
Donald Trump Tunjuk Kash Patel Jadi Kepala FBI
Pilkada Depok 2024, Tim Pemenangan Supian-Chandra Sebut Unggul di 6 Kecamatan
Lomba Sihir Meriahkan Nongkrong Bareng Twister di Bekasi
Apa Itu Teori Kontras Wajah yang Jadi Tren Makeup di TikTok?
Program 3 Juta Rumah Didukung Lintas Kementerian, Bakal Berhasil?
Top 3 Tekno: Peluang Finlandia Bangun Pusat Data di Indonesia Terpopuler
CRC: Pasangan Gusnar-Idah Dipastikan Pemenang Pilgub Gorontalo
Kemeriahan Malam Puncak 29th Asian Television Awards