Liputan6.com, Malang - Meski harapan makin tipis untuk kembali bertemu dengan menantunya yang menjadi penumpang AirAsia QZ8501, Soewarno mengaku lega saat mendengar kabar pesawat tersebut ditemukan di Selat Karimata, Kalimantan Tengah.
"Mendengar kabar ada penemuan jenazah, saya sedikit lega. Karena lokasi jatuhnya pesawat sudah diketahui," kata Soewarno di Malang, Jawa Timur, Selasa (30/12/2014).
Soewarno adalah mertua Nanang Priyo Widodo, salah seorang penumpang AirAsia. Nanang, warga Jalan Gemak No 7 Kelurahan Sukun Kota Malang itu, ke Singapura dalam rangka bekerja sebagai pemandu wisata.
Sementara, istri Nanang, Warih Adityas saat ini berada di Crisis Center Bandara Juanda Sidoarjo. "Tadi sore yang juga sudah menghubungi anak saya Warih, untuk mendengar kabarnya langsung," ungkap Soewarno.
Menurutnya, pihak keluarga telah merelakan apapun yang terjadi. Namun tetap berharap menantunya bisa ditemukan dalam kondisi apapun.
"Harapan kami bisa ditemukan dalam waktu dekat ini, apapun kondisinya. Kasihan kalau sampai tidak ketemu," ucap Soewarno.
Dengan banyaknya pihak yang terlibat untuk mencari AirAsia QZ8501, menurut Soewarno seharusnya dalam waktu dekat tubuh para penumpang bisa ditemukan. Apalagi titik jatuhnya pesawat itu sudah bisa dipetakan.
"Banyak peralatan canggih yang dipakai untuk melakukan pencarian. Seharusnya tidak butuh waktu lama," ujarnya.
Kendati demikian, Soewarno mengapresiasi kinerja tim SAR yang sudah bekerja keras melakukan pencarian. "Tim SAR mungkin sudah bekerja dengan maksimal, kami sangat berterimakasih pada mereka," tandas Soewarno.
Nanang Priyo Widodo meninggalkan seorang putri, Agnes Maria Cahaya yang masih duduk di kelas 1 SD. "Pada 10 Januari nanti perayaan ulang tahun Agnes, sayangnya Nanang tidak bisa hadir," pungkas Soewarno, dengan wajah sendu. Air mata membayang di wajahnya. (Ein)
Â
Meski Sedih, Keluarga Korban Lega AirAsia QZ8501 Ditemukan
Soewarno telah merelakan terjadinya kecelakaan AirAsia, namun ia berharap jasad menantunya bisa ditemukan, dalam kondisi apapun.
diperbarui 30 Des 2014, 20:33 WIBDiterbitkan 30 Des 2014, 20:33 WIB
Seorang kerabat penumpang terlihat tak kuasa menahan kesedihan setelah mengetahui kabar penemuan pesawat AirAsia QZ8501, Surabaya, Selasa (30/12/2014). (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menteri Hukum Jelaskan Syarat Napi Dapat Amnesti Ikuti Pelatihan Komcad
Kisah Toko Sandwich Ramah di Kantong, Hidden Gem di Pasar Kliwon Mojokerto yang Hampir Mati
Menurut Gus Baha Hidup Kita Adalah Kenikmatan yang Sangat Dirindukan Orang yang Telah Mati, Kenapa?
350 Inspirational Nature Quotes to Reconnect with the Earth
Cuaca Besok Minggu 29 Desember 2024: Jabodetabek Diprediksi Berawan Pagi hingga Malam Hari
5 Zodiak yang Paling Sulit Memaafkan, Jangan Pernah Menyakitinya
Harga Emas Melonjak 28% sepanjang 2024, Ini Rekor Tertingginya
80 Kata-Kata Selamat Hari Minggu yang Memotivasi, Bisa Jadi Caption Media Sosial
IHSG Menguat 0,75 Persen pada 23-27 Desember 2024, Investor Asing Beli Saham Rp 128,78 Miliar
VIDEO: Enam Tips Wajib Untuk Jaga Kesehatan Tubuh di Musim Liburan Panjang
Tak Hanya jadi Koleksi, NFT juga Bermanfaat untuk Sederet Hal Ini
Asal-usul Sayyang Pattuduq, Tradisi Arak-arakan dengan Kuda Penari Khas Tanah Mandar