Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok tak mau ada pejabat daerah yang melakukan penyelewengan jabatan, termasuk para lurah dan camat. Ahok pun menegaskan tak akan segan untuk memecat mereka, meski belum genap menjabat 1 bulan.
"Bisa (dipecat). Kalau ada laporan nggak becus mulai minta duit atau minta anak buahnya atau bendahara minta duit," kata Ahok di Balaikota, Jakarta, Senin (5/1/2015).
Menurut Ahok, ada saja oknum lurah yang baru menjabat langsung memanggil bendaharanya untuk meminta uang. Ia menegaskan tak mau ambil pusing dan akan segera memecat oknum yang berbuat demikian.
"Kita nggak mau pusing, kita bilang pecat saja. (Sekarang) lagi disuruh. Tapi kata walikota cek dulu. Ada juga lurah yang dituduh ambil pungutan dari PKL, 1 juta. Dia sudah klarifikasi dia bilang nggak. Kalau nggak, buktikan dong dengan mendaftar PKL. Kalau PKL nggak didaftar berarti kamu memang pungut," jelas Ahok.
"Kalau memang dia bayar resmi, kan PKL akan berani kan. Kalau nggak resmi, dia kan takut diusir. Nah model itu yang kita kasih instruksi pada mereka," tandas Ahok. (Ali/Mut)
Ahok: Lurah-Camat Tak Becus Bisa Dipecat
Ahok mengungkapkan ada lurah yang dituduh ambil pungutan dari PKL sebesar Rp 1 juta.
diperbarui 05 Jan 2015, 16:19 WIBDiterbitkan 05 Jan 2015, 16:19 WIB
Pengamat menilai mundurnya Ahok dari Partai Gerindra akan menyulitkan komunikasi PDIP-Gerindra. (Liputan6.com/ Faisal R Syam)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ini Alasan Tak Ada Susu di Sejumlah Daerah yang Terapkan Program Makan Bergizi Gratis
VIDEO: Jutaan Umat Muslim Hadiri Haul ke-20 Guru Sekumpul di Martapura Kalsel
Resmi Dipecat PSSI, Ini Sederat Prestasi Shin Tae-yong Selama Melatih Timnas Indonesia
Tips Mencerahkan Wajah Secara Alami dengan Masker Ini
Kekayaan Para Miliarder Ini Lampaui USD 10 Triliun
6 Artis Ini Bersuara Menanggapi Pemecatan Shin Tae Yong dari Pelatih Timnas Indonesia
Genjot Cadangan Migas, Pertamina EP Donggi Matindok Field Garap Lapangan Offshore
Turis Spanyol Tewas Saat Mandikan Gajah di Thailand
VIDEO: KPU Jakarta Datangi Rumah Pramono Beri Undangan Penetapan Gubernur Terpilih
Pesawat Super Air Jet Rute Lombok-Jakarta Mendarat Darurat di Bandara Juanda Surabaya, Apa Penyebabnya?
Ketua MPR soal Tak Ada Susu di Menu Makan Bergizi Gratis: Masih Bertahap
Link Live Streaming Piala Super Italia Inter Milan vs AC Milan, Selasa 7 Januari 2025 Pukul 02.00 WIB di Vidio