Liputan6.com, Jakarta - Tarif angkutan perkotaan (angkot) tidak turun, meski harga premium telah turun. Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menuturkan langkah yang diambil adalah menguatkan Transjakarta.
"‎Mereka juga nggak mau turunin, makanya kita mau perkuat jaringan Transjakarta. Kita ingin e-ticketing bayar bulanan atau harian jadi diskonnya ada di situ," kata Ahok di Balaikota, Jakarta, Senin (5/1/2015).
Ahok menjelaskan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mau mendorong masyarakat bisa lebih nyaman menggunakan busway. ‎Selain itu, ia menginginkan agar angkutan umum nantinya berada di bawah PT Transjakarta.
"Nanti kan kita mau paksa semua kendaraan di bawah Transjakarta. Kita bayar rupiah per kilometer. Angkot-angkot lewat jalur inspeksi saja," ujar mantan Bupati Belitung Timur tersebut.
Awal tahun ini, pemerintah memutuskan menetapkan harga baru untuk bahan bakar minyak jenis premium, solar, dan minyak tanah.
Harga premium dipatok turun dari Rp 8.500 menjadi Rp 7.600. Harga solar turun dari Rp 7.500 menjadi Rp 7.250. Namun penurunan harga premium tak membuat tarif angkot atau angkutan umum ikut turun. (Ans)
Tarif Angkot Tak Turun, Ahok Perkuat Jaringan Transjakarta
Ahok menjelaskan, Pemprov DKI Jakarta mau mendorong masyarakat bisa lebih nyaman menggunakan Transjakarta.
diperbarui 05 Jan 2015, 16:43 WIBDiterbitkan 05 Jan 2015, 16:43 WIB
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menetapkan penyesuaian tarif angkutan umum sebesar 10 persen pasca kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, Jakarta, Selasa (18/11/2014). (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemerintah Mau Turunkan Harga Tiket Pesawat, Maskapai Curhat Begini
Menko Yusril: Indonesia Tak Bebaskan Mary Jane, tapi Dipindahkan ke Filipina
Arti Mimpi Suami Menikah Lagi Menurut Primbon: Pertanda Baik atau Buruk?
BI Tahan Suku Bunga 6% pada November 2024
KPU Batalkan Pencalonan Wahdi-Qomaru di Pilkada Kota Metro Lampung 2024, Begini Duduk Perkaranya
APBN Adalah: Definisi, Fungsi, Dasar Hukum, dan Tujuannya
VIDEO: Detik-Detik Penangkapan Oknum PNS BP Batam Kasus Jaringan TPPO
Tips Wajah Mulus: Panduan Lengkap Merawat Kulit Wajah
Viral Aktor Korsel Lee Kyung Kyu Nonton Timnas Indonesia vs Arab Saudi di GBK, Janji dengan Shin Tae-yong Lunas
Arti Kedutan Bibir Bawah Menurut Primbon: Pertanda Apa?
5 Hobi Seru untuk Si Introvert Agar Tetap Kreatif, Coba Yuk!
Cadewas Mirwazi Sebut Ego Sektoral Masih Terjadi di KPK: Pimpinan Merasa Paling Hebat