Liputan6.com, Bogor - Sebagian korban yang selamat dari pohon tumbang di Kebun Raya Bogor masih dirawat intensif di Rumah Sakit PMI Kota Bogor, Jawa Barat. Namun, 4 orang yang mengalami luka ringan di bagian kaki sudah diperbolehkan pulang.
Humas PMI Kota Bogor, Yuda mengatakan pihaknya mendata total seluruh korban yang yang dilarikan ke PMI sebanyak 29 orang, dengan rincian 4 korban meninggal, 2 kritis dan 23 orang luka.
"Kebanyakan luka di bagian kepala, tangan, punggung dan kaki. Jadi 4 korban luka ringan sudah diperbolehkan pulang karena hanya luka ringan," katanya di Rumah Sakit PMI Kota Bogor, Minggu (11/1/2015).
Selain itu, untuk 2 korban yang kritis mengalami luka di bagian kepala. Pihaknya telah melakukan koordinasi dengan pihak terkait, apakah korban yang masih di unit gawat darurat (UGD) perlu dirujuk ke rumah sakit lain atau tidak.
"Kami masih observasi para korban, apakah perlu di rujuk atau tidak. Untuk yang meninggal semua dibawa pihak keluarga," ucap Yuda.
Sebelumnya, tumbangnya di pohon Kebun Raya Bogor mengakibatkan 4 orang tewas dan 25 orang luka-luka. Para korban merupakan karyawan PT Asalta Agung Mandiri yang tengah berekreasi sekaligus membahas kenaikan UMK.
Pihak Kebun Raya Bogor (KRB) pun akan bertanggung jawab menanggung seluruh biaya pengobatan korban akibat kejadian pohon tumbang, Minggu pagi. Selain itu, keluarga korban yang meninggal diberikan santunan sebesar masing-masing Rp 15 juta. (Ans)
Sebagian Korban Luka Pohon Tumbang di KRB Dipulangkan
Seluruh korban pohon tumbang di Kebun Raya Bogor sebanyak 29 orang dengan rincian 4 korban meninggal, 2 kritis dan 23 orang luka.
Diperbarui 11 Jan 2015, 23:30 WIBDiterbitkan 11 Jan 2015, 23:30 WIB
Pohon Agatis yang tumbang di Kebun Raya Bogor, Minggu (11/1/2015) (Liputan6.com/Bima Firmansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Nou dan Uti, Tradisi Panggilan Anak Gorontalo yang Mulai Tergerus Zaman
Jangan Salah, Begini 4 Cara Memasak Ayam yang Paling Sehat
Gus Iqdam Ngaku Sakit Gara-Gara Kualat sama Ning Nila, Endingnya So Sweet..
Waspada, Hujan Deras Masih Berpotensi Landa Sulut Beberapa Hari ke Depan
Wali Kota Malang Sambut Kunjungan Ketua Umum PSI di Rumah Dinas
Dari Jualan Pakai Gerobak dan Tenda, Jadi Destinasi Wisata Kuliner Legendaris di Kota Makassar
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 28 April 2025
13 Tips Desain Rumah Islami 2025: Minimalis, Nyaman dan Berkah
Dokter Spesialis Penyakit Dalam di Pekanbaru Dijebloskan ke Penjara, Kasus Apa?
Bak Film Action, Aksi Heroik Nelayan Tasikmalaya Selamatkan Diri di Tengah Gelombang Tinggi
Baju Gamis Menjulur sampai Lantai, Bolehkah jika Dipakai Sholat? Ini Kata Buya Yahya
Kades di Lampung Timur Gelapkan Dana Desa Rp321 Juta, Buron Setahun Akhirnya Ditangkap