Liputan6.com, Jakarta - Indonesia memiliki beragam pangan yang lezat dan layak Anda coba. Seperti tiwul, olahan dari singkong bisa menjadi pengganti nasi, tinggi serat namun lebih rendah kalori. Jika dikombinasikan dengan lauk bisa menjadi menu makan siang yang nikmat.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Minggu (1/2/2015), nasi tiwul adalah makanan pokok sebagian masyarakat di Pulau Jawa. Namun para transmigran di Pulau Kalimantam tak mau melupakan asal usulnya. Kenikmatan nasi tiwul dan nasi jagung pun diperkenalkan pada para penduduk lokal.
Salah satunya kedai nasi tiwul Mak Poni di kawasan Kumpai Batu Atas, sekitar 50 kilometer dari Kota Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, yang tiap hari selalu ramai pengunjung.
Nasi olahan dari singkong dan jagung yang rasanya unik ini ternyata digemari. Menggunakan tungku kayu di dapur sederhana, Mak Poni memasak nasi tiwul dan jagung beserta lauknya.
Untuk menikmati seporsi paket komplit nasi tiwul atau nasi jagung, cukup membayar Rp 18 ribu.
Jadi, kalau Anda berkesempatan ke Pangkalan Bun, jangan lupa untuk mencicipi nasi tiwul Mak Poni. (Dan/Ado)
Nikmatnya Nasi Tiwul Mak Poni di Pangkalan Bun
Tiwul merupakan olahan dari singkong yang bisa menjadi pengganti nasi dan tinggi serat namun lebih rendah kalori.
Diperbarui 01 Feb 2015, 13:52 WIBDiterbitkan 01 Feb 2015, 13:52 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
APBN Tak Cukup Bangun IKN, DPR: Ini PR Bersama
Pramono Belum Putuskan Pajak BBM Kendaraan di Jakarta
Polisi Benarkan Artis FA yang Ditangkap Terkait Narkoba Adalah Fachri Albar
Artis Berinisial FA, Diduga Anak Rocker Terkenal Ditangkap Karena Kasus Narkoba
6 Kombinasi Tiga Warna Fashion Ini Bikin Tampilan Tetap Trendi, Mudah Ditiru
Jokowi Jawab Isu Matahari Kembar: Hanya Ada Satu, Prabowo Subianto
Gaji PNS Naik 16 Persen? Simak Faktanya
Antusiasme Warga Saksikan Parade Napak Tilas 100 Tahun Operasional KRL di Indonesia
Potret Paus Fransiskus Muda, Bernama Asli Jorge Mario Bergoglio
Wakil PM Ahmad Zahid Hamidi: Malaysia Dukung Gagasan Prabowo Evakuasi Sementara Korban Konflik Gaza
6 Fakta Terkait Banjir di Kota Bandar Lampung, Rendam Ribuan Rumah
VIDEO: Heboh! Dua Anggota TNI Diduga Aniaya Sejumlah Warga Serang, Satu Tewas