Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil Komisaris Utama Pelita Airforce Arifin Takhyan. Arifin dipanggil untuk dimintai keterangan terkait penyidikan dugaan suap proyek impor Tetraethyl Lead (TEL) Pertamina tahun 2004-2005.
"Dia diperiksa sebagai saksi untuk tersangka SAM (Suroso Atmomartoyo)," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha saat dikonfirmasi, Senin (9/2/2015).
Pelita Air merupakan salah satu anak perusahaan PT Pertamina Persero yang bergerak di bidang jasa tranportasi komersil, termasuk melayani jasa antarminyak dan gas (Migas).
Pelita Airforce berdiri dengan nama Pertamina Air Service (PAS) difokuskan pada layanan penyewaan pesawat di bawah naungan Pertamina. Namun, PT PAS kemudian melepaskan diri dari manajemen Pertamina dan berdiri di bawah manajemen sendiri.
KPK sudah memeriksa sejumlah saksi dari perusahaan minyak milik negara itu. Diduga Arifin tahu soal dugaan suap yang diberikan Innospec Ltd melalui PT Soegih Indrajaya kepada dua mantan pejabat di Indonesia, yakni Suroso dan mantan Dirjen Minyak dan Gas, Rahmat Sudibyo.
Suap tersebut dilakukan agar TEL tetap digunakan dalam bensin produksi Pertamina. Padahal, penggunaan bahan bakar bensin bertimbal itu tidak diperbolehkan lagi di Eropa dan Amerika Serikat karena dianggap membahayakan kesehatan dan lingkungan.
Suroso Atmomartoyo kemudian dijerat dengan Pasal 12 huruf a atau b dan atau Pasal 11 Undang-Undang (UU) Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi. (Mvi/Ein)
Komisaris Utama Pelita Air Diperiksa KPK
Pelita Air merupakan salah satu anak perusahaan PT Pertamina Persero yang bergerak di bidang jasa tranportasi komersil.
Diperbarui 09 Feb 2015, 13:18 WIBDiterbitkan 09 Feb 2015, 13:18 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fakta Menarik Ryan Gosling yang Kini Sukses, Ternyata Pernah Punya ADHD dan Drop Out SMA
Proyek Tugu Kura-Kura Senilai Rp15 Miliar di Sukabumi Rusak, Bahannya Diduga dari Kardus
Sambut Ramadan, Simak Cara PNM Angkat Ekonomi Masyarakat
Ide THR Lebaran untuk Anak: Lebih Berkesan dari Sekadar Uang
Pasar Kurang Optimistis pada Cadangan Kripto AS, Mengapa?
Mengenal Underweight Saham dan Artinya untuk Investor
Contoh Pelanggaran Norma Tata Kelakuan: Dampak dan Pencegahannya
Intip, Daya Tarik Taman Kencana Bogor Cocok untuk Jalan Santai di Sore Hari
Manchester United Terus Pepet Wonderkid Sporting CP, Sudah Ajukan Tawaran Fantastis
Jalan Saleh Danasasmita Bogor Ditutup Total Akibat Ambles
Sikat Hellas Verona, Juventus Jaga Asa Bermain di Liga Champions Musim Depan
10 Ciri Orang NPD dan Cara Menghadapinya, Tetap Tenang Terapkan Batasan