Penampakan Banjir Jakarta dari Udara

Di kawasan Grogol, Jakarta Barat, terpantau banjir masih menggenangi perkampungan dan jalan.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Feb 2015, 18:49 WIB
Diterbitkan 11 Feb 2015, 18:49 WIB
Pantauan-Banjir-di-Udara
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Jakarta - Dari pantauan udara, banjir di Ibukota sudah surut, namun sebagian wilayah tampak masih terendam banjir.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Kamis (11/2/2015), di kawasan Grogol, Jakarta Barat, tampak banjir masih menggenangi perkampungan dan jalan. Meski sempat ditutup, namun sore ini arus lalu lintas sudah berlangsung normal dari kedua arah.

Di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat sudah tidak tampak lagi ada genangan. Demikian pula di Sunter, Jakarta Utara, tidak ada lagi banjir.

Namun banjir masih tampak merendam jalan-jalan dan perumahan warga di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Meski demikian air sudah mulai surut dan tidak setinggi Selasa 10 Februari kemarin. (Dan/Yus)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya