Liputan6.com, Cilacap - Petugas pengamanan atau sipir Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah ditangkap polisi karena menjadi kurir narkoba .
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Minggu (17/5/2015), status Bayu Anggit Permana sebagai sipir di Lapas Batu, Nusakambangan sepertinya akan segera berganti menjadi tersangka pengedar narkoba.
Bayu diciduk Polisi Reserse Narkoba Polres Cilacap, Jawa Tengah di Dermaga Wijaya Pura saat ia akan menyeberang ke Nusakambangan. Dari dalam tas Bayu, polisi menemukan 27 paket sabu seberat 13,5 gram.
Untuk mengelabui polisi, barang haram itu ia sembunyikan di dalam charger handphone yang sudah dimodifikasi. Ini adalah cara baru yang digunakan tersangka untuk menyelundupkan narkoba ke dalam sel Nusakambangan.
Saat diinterograsi polisi, Bayu mengaku paket sabu itu adalah pesanan seorang napi di Lapas Batu yang nantinya akan diedarkan kembali di dalam penjara.
Alasan Bayu nekat menyelundupkan sabu ke dalam penjara tak lain karena tergiur dengan upah yang dijanjikan si pemesan. Untuk 1 kali pengiriman, Bayu dibayar Rp 3 juta.
Pemesannya adalah Abdul Rasyid. Abdul mengaku barang itu ia pesan untuk dikonsumsi sendiri bukan untuk dijual kembali.
Apa pun alasan Abdul dan Bayu, jelas perbuatan mereka tidak dibenarkan. Seragam sipir yang selama ini dipakai Bayu sepertinya akan ia tanggalkan dan berganti menjadi seragam tahanan seperti yang dipakai Abdul Rasyid.
Hukuman 20 tahun penjara pun menanti di depan mata mereka. (Nda/Ans)
Sipir Lapas Nusakambangan Jadi Kurir Narkoba
Untuk mengelabui polisi, barang haram itu ia sembunyikan di dalam charger handphone yang sudah dimodifikasi.
Diperbarui 17 Mei 2015, 07:15 WIBDiterbitkan 17 Mei 2015, 07:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Arti Arsitektur? Berikut Pengertian, Fungsi, dan Unsur-Unsurnya
Memahami Arti "Income", Berikut Definisi, Jenis, dan Pentingnya dalam Keuangan
KCIC Siapkan 1.396 CCTV Amankan Perjalanan Whoosh di Libur Lebaran 2025
VIDEO: Lupa Tutup Palang Pintu, Sebuah Mobil Tertabrak Kereta
Kolaborasi 3 Kemendikdasmen, Kemenaker dan BP2MI Tingkatkan Kompetensi Pendidik hingga Lulusan SMK
Anthony Sinisuka Ginting Masih Belum Bisa Bertanding, Ini Penjelasan PBSI
Arti dari Strict Parents? Berikut Pengertian, Ciri, dan Dampaknya
7 Layanan Pillbox Ini Bantu Industri Beradaptasi di Era Digital, Apa Saja?
Sidang Cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven Masuk Tahap Kesimpulan, Diputuskan 16 April 2025
Apa Arti dari "Kun Fayakun? Berikut Makna dan Kekuatan di Balik Frasa Ilahi
Saksikan Sinetron Ketika Cinta Memanggilmu Episode Rabu 26 Maret Pukul 18.20 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Beli LPG Bright Gas Gratis Ongkir, Ini Syarat dan Waktunya