Liputan6.com, Jakarta - Ketua Komisi VIII Saleh Partaonan Daulay mengatakan, dalam masa persidangan DPR saat ini pihaknya tengah menyempurnakan RUU Disabilitas yang sudah memasuki tahap daftar inventarisasi masalah. RUU Disabilitas akan segera memasuki draf akhir untuk dilakukan finalisasi.
"Kemudian dikirim ke Baleg (Badan Legislasi) untuk harmonisasi dan sinkronisasi dengan Undang-Undang lain agar tidak ada pertentangan dengan Undang-Undang sebelumnya," ujar Saleh di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (24/8/2015).
Selanjutnya, kata Saleh, draf RUU Disabilitas ini akan dikirim ke paripurna untuk menjadi pembahasan di DPR, setelah itu baru ke pemerintah.
"Tentu pemerintah akan memberikan masukan. Target kita paling akhir, bulan Desember sudah selesai (UU Disabilitas)," kata dia.
Saleh menegaskan, Undang-Undang Disabilitas akan lebih mengutamakan hak-hak primer penyandang disabilitas.
"(Penyandang disabilitas) tidak boleh diabaikan oleh negara terkait hak pendidikan, hak hidup, hak pelayanan kesehatan dan hak politik. Saya mengenal banyak kawan-kawan disablitas dan mereka itu di atas rata-rata. Disabilitas mereka tidak mengurangi kapasitas," pungkas Saleh. (Mut)
RUU Disabilitas Masuk Tahap Daftar Inventarisasi Masalah
RUU Disabilitas akan segera memasuki draf akhir untuk dilakukan finalisasi.
diperbarui 24 Agu 2015, 17:06 WIBDiterbitkan 24 Agu 2015, 17:06 WIB
Penyandang disabilitas memegang bendera bertuliskan “bergerak untuk disabilitas” saat mengikuti Karnaval Budaya Disabilitas di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Selasa (18/08/2015). (Liputan6.com/Gempur M Surya)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
8 9 10
Berita Terbaru
Rekomendasi Destinasi Wisata di Pohuwato yang Kaya Sumber Daya Bawah Laut
Berawal dari Benturan Kendaraan, Lansia ini Tewas Dianiaya di Jakarta Timur
Penampilan Serba Hitam Song Hye Kyo dan Jennie BLACKPINK di Acara Pernikahan Picu Perdebatan Budaya
Simak, Tata Cara Mencoblos Pilkada 2024 dan Urutannya
Sholat Taubat Jangan Asal-asalan, Ini Tata Caranya agar Tobatnya Diterima
DPR Tunggu Pembahasan RUU Pemilu Terkait Usul KPU Jadi Ad Hoc
Mengenal Benteng Speelwijk, Wisata Bersejarah Cocok untuk Libur Keluarga
Mary Jane Masih di Lapas, Ini Kata Dirjen Pemasyarakatan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 24 November 2024
Kebiasaan Muluk, Makan Menggunakan Tangan yang Sarat Filosofi dan Manfaat
Komnas HAM Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar Diusut Tuntas
Paris Hilton Sesumbar Punya Kulit Glowing Tanpa Botox atau Oplas, Apa Rahasianya?