Liputan6.com, Jakarta - ‎Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan kunjungan ke 2 tempat di wilayah Jakarta Utara. Dalam blusukannya kali ini, Jokowi berangkat dari Istana Kepresidenan didampingi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Â
Di 2 tempat tersebut, Jokowi membagi-bagikan sembako, pakaian dan peralatan sekolah. Pantauan Liputan6.com, Jokowi dan Ahok bertolak dari Istana Merdeka pada pukul 16.15 WIB dengan menumpang mobil sedan berpelat RI 1.
Tempat pertama yang dikunjungi Jokowi dan Ahok yaitu di Halaman Masjid Jalan Flamboyan RT 17 RW 08, Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara. Jokowi dan Ahok tiba di lokasi pada pukul 17.00 WIB.
Sepanjang perjalanan setelah memasuki wilayah Semper, iring-iringan mobil rombongan Presiden sudah mendapatkan sambutan dari warga yang telah berdiri di kanan dan kiri jalan. Mobil Jokowi kemudian berhenti tepat di depan sebuah bangunan sekolah. Sebelum memasuki lokasi pembagian Sembako, Jokowi yang kompak bersama Ahok mengenakan batik berwarna coklat sempat menyalami warga yang berebut bersalaman dengannya.
Keduanya kemudian menyusuri gang sempit yang hanya bisa dilalui 2 orang untuk menuju ke tempat acara dengan kawalan beberapa Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Di tempat tersebut, telah menunggu ratusan warga yang telah siap untuk menerima Sembako gratis.
‎‎
Jokowi kemudian sempat membagikan beberapa paket sembako kepada warga. Ia juga membagi-bagikan buku tulis kepada anak-anak yang turut menyaksikan acara pembagian sembako. Setelah membagi-bagikan sembako, Jokowi sempat berbincang akrab dengan Ahok sambil menyaksikan pembagian sembako.
"Ini Gubernur, ini Wakil Gubernur," ucap Jokowi saat ditanyai mengenai aktifitas pembagian sembako saat ini.
Keduanya juga terus berbincang sambil memerhatikan warga yang sedang diberi paket sembako. Jokowi pun mengakui blusukannya saat ini seperti reuni baginya dan Ahok.
"Iya ini reuni gubernur dan wagub," kata Jokowi.
Ahok pun ikut tertawa mendengar pernyataan Jokowi. Dia menyebut Jokowi memang masih gubernur DKI Jakarta yang sedang dipinjamkan untuk menjadi presiden. "Kan memang masih gubenrur tapi dipinjamkan untuk presiden," sambung Ahok.
Keduanya terlihat berbincang hangat sambil memerhatikan warga yang sedang mengantre menerima sembako. 30 menit setelah pembagian sembako, Jokowi dan Ahok kemudian langsung bertolak menuju lokasi kedua yaitu di l‎apangan Kobra RW 09, Jalan Tanah Merah, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara. (Mut)
Jokowi Blusukan Bareng Ahok: Ini Reuni Gubernur dan Wagub
Dalam blusukannya kali ini, Jokowi berangkat dari Istana Kepresidenan didampingi Gubernur DKI Jakarta Ahok.
diperbarui 03 Sep 2015, 17:59 WIBDiterbitkan 03 Sep 2015, 17:59 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Di Ponpes Ayah Gus Baha Tak Banyak Peraturan, Kiai Harus Seperti Ini Kata KH Nursalim
Taylor Sander Bakal Merapat ke LavAni di Proliga 2025
4 Pemain Manchester United yang Mungkin Diangkut Ruud van Nistelrooy ke Leicester City
Peta Politik Parpol Pilkada 2024, KIM Plus Menang Telak atas PDIP?
Sejarah Singkat Museum Gedong Kirtya di Buleleng
Insiden Handball Kiper Manchester United Jadi Kontroversi, Kapten Bodo/Glimt Bocorkan Perbincangan Wasit
Cara Membuat Asinan Rambutan yang Segar dan Lezat
KPU RI Sebut Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 Tak Sampai 70 Persen
80 Petugas Pencatatan Stok Karbon Mangrove Jalani Pelatihan di Yogyakarta
Komite Wasit PSSI Komentari Performa Wasit di Liga 1 dan 2: Sebut Sudah Ada Peningkatan
Link Nonton Wolf Warrior (2015) di Vidio, Film Aksi Mandarin yang Dibintangi Sutradara Wu Jing
Mengenal Raja Hujan Meteor Geminid dan Tempat Asalnya