Kendaraan Kecelakaan Tol Cikampek Dievakuasi, Arus Tersendat

Kemacetan tersebut mulai terjadi sejak KM 33. Kendaraan melaju secara perlahan hingga KM 22.

oleh Muhammad Ali diperbarui 13 Mar 2016, 20:33 WIB
Diterbitkan 13 Mar 2016, 20:33 WIB
20160313-kecelakaan beruntun
Kecelakaan beruntun di Tol Cikampek. (@Irwan2808)

Liputan6.com, Jakarta - Petugas kepolisian mengevakuasi bangkai kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun di Tol Cikampek KM 22, Tambun, Bekasi, Jawa Barat. Meski begitu, arus lalu lintas di sekitar lokasi kecelakaan masih tersendat.

"Saat ini informasi pada pukul 19.20 WIB, TKP kecelakaan sudah selesai penanganan. Namun arus lalu lintas masih padat," kata petugas Jasa Marga, Nugroho, saat dihubungi Liputan6.com dari Jakarta, Minggu (13/3/2016) malam. 

Kemacetan tersebut mulai terjadi sejak KM 33. Kendaraan melaju secara perlahan hingga KM 22.

"Hal ini lantaran volume kendaraan yang cukup ramai," imbuh Nugroho.

Kecelakaan beruntun yang melibatkan 3 truk dan 2 minibus itu menelan 6 korban. 2 Orang meninggal dunia, 3 luka berat, dan 1 luka ringan.

Saat ini, para korban dibawa ke Rumah Sakit Hermina Grand Wisata Tambun. Namun begitu, Nugroho belum dapat mengungkapkan identitas para korban.

"Belum diketahui, identitas korban masih dalam proses pendataan," ucap Nugroho.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya