Liputan6.com, Jakarta Punya mata yang tajam dan reaksi secepat kilat? Yuk, buktikan lewat tantangan ilusi optik satu ini! Ada seekor kucing yang sedang “bersembunyi” di antara tumpukan kayu. Tapi jangan tertipu karena wujudnya nyaris menyatu sempurna dengan latar belakang!
Advertisement
Baca Juga
Advertisement
Teka-teki visual ini tengah ramai dibahas netizen karena bikin banyak orang garuk-garuk kepala. Banyak yang mengaku sudah melihat gambarnya berulang kali, tapi tetap gagal menemukan di mana si kucing sembunyi.
Sudah siap main bareng teman atau adu cepat di kolom komentar? Yuk, uji tantangan mata jeli kamu di bawah ini dan lihat siapa yang paling cepat!
Buat tantangan ini makin seru, atur timer kamu sekarang juga. Kamu hanya punya 7 detik buat nemuin si meong. Nggak bisa lebih. Siap atau nggak, timer dimulai... sekarang! Berikut tantangannya dirangkum Liputan6.com dari India Times, Rabu (23/4/2025).
Fokus dan Uji Kejelian Matamu
Gambar ini menunjukkan tumpukan kayu yang disusun secara horizontal. Sekilas, tidak ada yang mencurigakan. Tapi jangan sampai tertipu—ada seekor kucing yang sedang tidur pulas di antara kayu-kayu itu.
Kalau kamu bingung, cobalah trik sederhana: bagi gambar jadi beberapa bagian, lalu periksa satu per satu dari atas ke bawah. Jangan terlalu cepat berpaling, karena bentuk dan warna si kucing benar-benar menyaru seperti potongan kayu!
Advertisement
Nyerah? Ini Jawabannya
Jika kamu belum berhasil menemukannya, tenang—banyak yang senasib. Jawabannya ada di bagian paling atas dari tumpukan kayu. Seekor kucing oren tampak tidur dengan posisi melingkar, dan warnanya benar-benar mirip seperti kayu di sekitarnya. Cerdas banget si meong!
Tantangan mata jeli seperti ini memang bikin gemas sekaligus seru-seruan. Kalau kamu berhasil dalam 7 detik, selamat! Kamu termasuk orang yang punya kejelian super. Kalau belum? Tenang, masih banyak teka-teki visual lain yang bisa kamu coba buat main bareng teman!
Filsuf Yunani terkemuka, Plato percaya bahwa pikiran kita bekerja sama dengan mata kita untuk memahami dunia, yang mengarah pada terciptanya ilusi optik . Teori ini masih diterima secara luas hingga saat ini, yang menyatakan bahwa ilusi optik terjadi ketika otak kita menipu kita untuk melihat hal-hal yang sebenarnya tidak ada.
