Volume Kendaraan di Tol Saat Libur Panjang Meningkat Hingga 100%

Kenaikan volume kendaraan paling tinggi terlihat pada gerbang tol Ciperna Utama yang merupakan salah satu pintu masuk ke ruas tol Palimanan.

oleh Septian Deny diperbarui 05 Mei 2016, 17:33 WIB
Diterbitkan 05 Mei 2016, 17:33 WIB
Kemacetan di Tol Cikampek
Kepadatan kendaraan di Jembatan Curug, Jakarta Timur menuju Jalan Tol Cikampek, arah Jakarta-Karawang, Kamis (5/5/2016) pagi. (Liputan6.com/Andi Muhyiddin)

Liputan6.com, Jakarta - Volume kendaraan di jalan tol melonjak ‎pada libur panjang ini. Bahkan di sejumlah ruas tol terjadi peningkatan volume kendaraan antara 40 persen hingga 100 persen.

Corporate Secretary PT Jasa Marga Muhammad Sofyan mengatakan, peningkatan volume kendaraan ini sebenarnya sudah diprediksi sebelumnya, sehingga untuk ruas-ruas tol tertentu pihaknya telah melakukan persiapan jauh hari.

"Volume lalu lintas memang meningkat signifikan dari lalu lintas kendaraan pada hari biasa," ujar dia di Jakarta, Kamis (5/5/2016).

Sofyan mengungkapkan, kenaikan volume kendaraan paling tinggi terlihat pada gerbang tol Ciperna Utama yang merupakan salah satu pintu masuk ke ruas tol Palimanan-Kanci.

Siang tadi, di gerbang tol tersebut mengalami kenaikan volume kendaraan sebesar 140 persen, dari 13.186 kendaraan pada waktu normal menjadi 31.640 kendaraan pada hari ini.

"Gerbang tol Ciperna Utama yang dari arah Jawa real-nya (saat ini) 31.460 kendaraan, sedangkan normalnya 13.186 kendaraan," ungkap dia.

Gerbang tol lain yang juga mengalami kenaikan signifikan dibandingkan hari normal yaitu gerbang tol Cibubur Utama naik 44 persen, gerbang tol Cileunyi naik 40 persen dan gerbang tol Cikarut naik 40 persen‎.

Berikut data lalu lintas di sejumlah gerbang tol per 4 Mei 2016:

1. Gerbang Tol Cikarut, volume kendaraan mencapai 108.850 atau naik 40 persen jika dibandingkan kondisi normal sebanyak 77.770 kendaraan.
2. ‎Gerbang Tol Karang Tengah (arah merak), volume kendaraan mencapai 112.546‎ atau naik 6,5 persen jika dibandingkan kondisi normal sebanyak 105.597 kendaraan.
3. Gerbang Tol Cibubur Utama, volume kendaraan mencapai 104.331 atau naik 44 persen jika dibandingkan kondisi normal sebanyak 72.097 kendaraan.
‎4. Gerbang Tol Cileunyi, volume kendaraan mencapai 41.102 atau naik 40 persen dari kondisi normal sebanyak 29.311 ‎kendaraan.
5. Gerbang Tol Pasteur, volume kendaraan mencapai 36.029 atau naik 10 persen jika dibandingkan kondisi normal sebanyak 32.724 kendaraan.
6. Gerbang Tol Cengkareng, volume kendaraan mencapai 94.623 atau naik 17‎ persen jika dibandingkan kondisi normal sebanyak 80.647 kendaraan.
7‎. Gerbang Tol Ciperna Utama (arah Jawa), volume kendaraan mencapai 31.640 atau naik 140 persen jika dibandingkan kondisi normal sebanyak‎ 13.186 kendaraan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya