Liputan6.com, Jakarta - Mapolres Surakarta diserang bom bunuh diri pada Selasa 5 Juli lalu. Pascaperistiwa itu, Kapolri terpilih Komjen Pol Tito Karnavian menegaskan layanan masyarakat di kantor polisi tersebut akan lebih selektif.
"Pasti lebih selektif melayani (pascabom bunuh diri). Lebih pakai CCTV," kata Tito, di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (6/7/2016).
Sementara, Kapolri Badrodin Haiti mengatakan bahwa polisi memang dijadikan target para teroris.
‎"Kan kalau itu sudah ada SOP. Dari awal sudah kita sampaikan dalam apel gelar pasukan, bahwa sasarannya itu adalah polisi. Baik kantor polisi atau petugas di lapangan, karena itu harus ditingkatkan kewaspadaan," jelas Badrodin.
Bom bunuh diri terjadi sekitar pukul 07.35 WIB ketika anggota polres sedang bersiap-siap menggelar apel dalam rangka operasi kepolisian. Saat itu ada seseorang yang memaksa masuk ke halaman kantor polresta.
"Orang itu sempat dihalau provos, tapi dengan alasan hendak ke kantin ia memaksakan diri menerobos ke halaman depan Mapolresta. Lalu pelaku langsung menggunakan sepeda motor meledakkan dirinya," ungkap Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Polri, Irjen Pol Boy Rafli Amar.
Pelaku bom diketahui bernama Nur Rohman. Warga Sangkrah, Pasar Kliwon, Solo itu pernah terlibat dengan sebuah jaringan teroris yang ditangkap beberapa waktu lalu.
Pascabom Solo, Layanan Masyarakat Polres Surakarta Lebih Selektif
Kapolri Badrodin Haiti mengatakan bahwa polisi memang dijadikan target bom oleh para teroris.
diperbarui 06 Jul 2016, 11:07 WIBDiterbitkan 06 Jul 2016, 11:07 WIB
Petugas memasang garis polisi di lokasi bom bunuh diri di Mapolresta Solo, Jawa Tengah, Selasa (5/7). Garis polisi tersebut dipasang mulai dari sisi barat jalan Adi Sucipto menuju sisi timur Jalan KS Tubun. (Liputan6.com/Boy Harjanto)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 17 November 2024
Kawanan Gajah Liar Serang Pemukiman di Perbatasan Tanggamus-Lampung Barat, 15 Rumah Rusak
Selvi Ananda Tampil Memesona Hadiri Bazar Amal, Skincare Nyeleneh yang Dibocorkan Gibran Rakabuming Kembali Diungkit
Terlibat Penyelundupan 8 Kg Ganja, Ini Pengakuan Dua Ojol Warga Jakbar yang Ditangkap Polisi
Jokowi Ikut Kampanye Luthfi-Taj Yasin di Banyumas, Bawaslu Bentuk Tim Usut Dugaan Pelanggaran
Doa Bisa Mengubah Takdir jadi Lebih Baik, Ini Bacaan Doa dan Amalan yang Diajurkan
Tangis Histeris Ibu, Ini Permintaan Khusus Ayah Siswi MI Korban Pembunuhan di Banyuwangi
5 Gunung Api Indonesia Berstatus Siaga, Kenali Potensi Bahaya dan Langkah Antisipasi
Habib Novel Bagikan Amalan Penyembuh 99 Penyakit dan Masalah dari Rasulullah, Bacaannya Pendek
Polisi Periksa 10 Saksi dalam Kasus Pembunuhan Siswi MI di Banyuwangi
Korlantas Polri Ungkap Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang
3 Hal yang Harus Diperbaiki Timnas Indonesia Jelang Lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026