Liputan6.com, Lampung - Pemudik pada arus balik Lebaran 2016 diminta mengantisipasi sejumlah titik kemacetan di Jalan Lintas Sumatera, Lampung, terutama pada Sabtu 9 Juli dan Minggu 10 Juli.
Seperti dikutip dari Antara pada Sabtu (9/7/2016), tampak sejumlah titik kemacetan cukup parah. Di antaranya terjadi di Jalan Lintas Tengah Sumatera di kawasan Pasar Bandarjaya, Kabupaten Lampung Tengah, perempatan Desa Tegineneng Pesawaran serta Jalan Lintas Barat Sumatera terutama di Pasar Gedung Tataan, Pesawaran.
Kemacetan panjang diperkirakan terjadi di tiga kawasan tersebut. Mengingat kawasan itu merupakan jalur padat dan dilalui arus mudik menuju sejumlah wilayah di Lampung maupun Sumatera.
Pemudik diminta untuk mengantisipasi kawasan rawan macet di jalur Pasar Bandarjaya dan Tegineneng, terutama pada siang hari mengingat kawasan itu merupakan jalan utama lintas Sumatera.
Kemacetan terjadi akibat tingginya volume kendaraan pada arus mudik dan balik Lebaran yang tidak diimbangi dengan lebar jalan. Selain itu jalan yang dilintasi tersebut merupakan kawasan pasar serta terdapat sejumlah arah berbelok menuju sejumlah tempat.
Kemacetan di Tegineneng telah terjadi pada hari kedua Lebaran terutama kendaraan yang berasal dari sejumlah tempat di Lampung dan lokasi lainnya di Sumatera menuju Kota Bandarlampung.
"Kemacetannya cukup parah, kendaraan mengular sepanjang lebih dari 10 kilometer arah perbatasan Kabupaten Lampung Tengah-Pesawaran menuju perempatan Tegineneng," kata Ari warga Bandarlampung.
Ia dan keluarga yang merayakan lebaran di Kotabumi, Lampung Utara mengatakan, kemacetan terjadi akibat arus kendaraan arah menuju Bandarlampung cukup banyak.
"Selain pemudik, kendaraan yang melintas itu kebanyakan asal Kota Bandarlampung yang akan kembali setelah merayakan lebaran di kampung halaman," ujar dia.
Ari mengatakan meskipun ada petugas pengatur lalu lintas di perempatan Tegineneng, namun tetap saja kemacetan tidak terhindarkan mengingat arus kendaraan yang melintas padat.
Sementara kemacetan juga terjadi di Jalan Lintas Barat Sumatera sekitar kawasan Pasar Gedung Tataan, Kabupaten Pesawaran. Hal ini akibat tingginya volume kendaraan yang melintas serta terdapat arah berbelok menuju kantor bupati setempat.
"Kemacetan cukup panjang terjadi di kawasan pasar dan sekitar jembatan Tataan," kata Robi warga Kedondong Pesawaran.
Ia menambahkan, meskipun terdapat sejumlah petugas baik dari kepolisian dan dinas perhubungan setempat, namun kemacetan tidak dapat dihindari mengingat arus kendaraan yang melintas cukup padat. Selain itu sempitnya jalan juga memperparah kemacetan di lokasi itu.
Arus Balik, Tiga Jalur Lintas Sumatera Ini Macet Parah
Kemacetan terjadi akibat tingginya volume kendaraan pada arus mudik dan balik Lebaran yang tidak diimbangi dengan lebar jalan.
diperbarui 09 Jul 2016, 11:29 WIBDiterbitkan 09 Jul 2016, 11:29 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi Nukleolus pada Sel Hewan: Peran Penting dalam Sintesis Protein
Fungsi Palisade pada Tumbuhan: Peran Penting dalam Fotosintesis
Fungsi Termometer Digital: Panduan Lengkap Penggunaan dan Manfaatnya
Divonis 6,5 Tahun Penjara dan Denda Rp1 Miliar, Harvey Moeis Pikir-Pikir
Fungsi Tanda Seru: Penggunaan dan Contohnya dalam Bahasa Indonesia
Tips Menjaga Kesehatan Reproduksi: Panduan Lengkap untuk Pria dan Wanita
VIDEO: PT Sritex Pailit, Wamenaker Minta Jangan PHK 50 Ribu Buruh
Transportasi Umum Tak Kena PPN, Dirut KAI Imbau Masyarakat Tidak Perlu Khawatir
Pemotretan Keluarga Rianti Cartwright Sambut Natal 2024, Sang Anak Pandai Berpose
Wisata Karawang yang Hits dan Harga Tiketnya Terjangkau, Cocok untuk Liburan Nataru 2025
Maroko Siapkan Kerangka Hukum Atur Aset Kripto
Fungsi Page Layout: Panduan Lengkap Pengaturan Tata Letak Dokumen