Parade Kebudayaan Jadi Ajang Kenalkan Budaya pada Anak

Banyak orangtua mengaku senang dapat menghadiri Parade Kebudayaan bertajuk Kita Indonesia.

oleh FX. Richo Pramono diperbarui 04 Des 2016, 11:18 WIB
Diterbitkan 04 Des 2016, 11:18 WIB
Parade Kebudayaan
Parade Kebudayaan di Bundaran HI

Liputan6.com, Jakarta - Tak sedikit dari orangtua yang menyambut positif Parade Kebudayaan bertajuk "Kita Indonesia" yang berlangsung di kawasan Bundaran HI (Hotel Indonesia), Jakarta Pusat. Sunarni salah satu orangtua mengaku senang dapat menghadiri parade ini.

Warga Cempaka Putih, Jakarta Pusat, tersebut tidak menyia-nyiakan kesempatan menyaksikan Parade Kebudayaan bertajuk "Kita Indonesia". Anaknya pun diboyong untuk naik Sisingaan.

"Awalnya sih dia (anak saya) takut. Tapi aku yakinin kalau enggak akan kenapa-kenapa. Aku juga baru tahu dari sini kalau ini berasal dari Subang," ucap Sunarni di lokasi, Minggu (4/12/2016).

Awalnya takut, tapi lama-lama ketagihan. Mungkin kalimat itu pantas disematkan untuk anak Sunarni. Terbukti, setelah naik Sisingaan, sang anak enggan untuk turun.

"Duh ya jangan lah, dek, gantian sama teman-teman lainnya. Gitu aku bilanginnya. Dia malah ketagihan enggak mau turun," pungkas Sunarni.

Parade Kebudayaan bertajuk "Kita Indonesia" diselenggarakan mulai pukul 07.00 hingga 11.00 WIB dan dihadiri sejumlah pimpinan partai politik, tokoh agama, perwakilan organisasi kemasyarakatan dan organisasi keagamaan.

Ada 10 panggung Parade Kebudayaan bertajuk "Kita Indonesia" yang tersebar di Jalan MH Thamrin hingga Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta. Pentas kesenian dari berbagai daerah di Indonesia ditampilkan, kemudian orasi kebangsaan sejumlah tokoh nasional.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya