Liputan6.com, Bogor - Warga Bogor mendatangi sejumlah lokasi untuk merayakan malam pergantian tahun 2017, salah satunya di kawasan Tugu Kujang.
Pantauan Liputan6.com, Sabtu 31 Desember 2016, warga Bogor tumpah ruah memenuhi kawasan yang berdampingan dengan tugu Lawang Salapan tersebut.
Warga menyemut di seputar Tugu Kujang sejak pukul 21.00 WIB. Mereka tampak antuasias menanti malam pergantian tahun 2017.
Ruas Jalan Pajajaran, mulai dari Pintu 3 Kebun Raya Bogor hingga Tugu Kujang, sengaja ditutup bagi kendaraan bermotor, lantaran digunakan sebagai area Car Free Night (CFN).
Warga terus berdatangan ke pusat Kota Hujan ini hingga detik-detik jelang malam pergantian tahun 2017. Belasan ribu orang pun berjubel di jantung Bogor.
"Saya biasa menyaksikan momen pergantian tahun baru di sini," ucap Diva, warga Malabar, Kota Bogor.
Jelang pukul 00.00 WIB, letupan kembang api mulai menghiasi langit Kota Bogor yang malam itu cukup cerah. Suasana semakin semarak dengan iringan live musik dan lampu berwarna-warni menyorot dinding Lawang Salapan dan Tugu Kujang.
Selama menunggu pergantian tahun, Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto dan Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman serta Kapolresta Bogor Kota Kombes Suyudi Ario Seto berdiri di Plaza Tugu Kujang.
"Ayo hitung mundur bersama 4..3..2..1," seru Bima kepada beberapa pejabat Pemkot dan warga Bogor, saat detik-detik jelang malam pergantian tahun 2017.
Usai menghitung mundur Bima berjabat tangan dengan beberapa pejabat yang hadir. Kembang api yang dinyalakan warga dan panitia penyelenggara pun bersautan, memeriahkan malam tahun baru 2017.
Usai merayakan malam pergantian tahun 2017, Bima bersama beberapa pejabat lainnya langsung berkeliling menggunakan bus wisata Uncal, pemberian dari Bank BJB.
Begini Kemeriahan Malam Pergantian Tahun 2017 di Bogor
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto bersama jajarannnya merayakan malam pergantian tahun 2017 di Tugu Kujang dan keliling kota.
Diperbarui 01 Jan 2017, 07:30 WIBDiterbitkan 01 Jan 2017, 07:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Penyebab Pelantikan CPNS Diundur, Ternyata Karena Hal-Hal Ini
Mau Kolesterol Jahat Turun? Konsumsi 9 Makanan Ini Secara Rutin
Mengenal Macam-Macam Zakat: Kewajiban, Jenis, dan Hikmahnya
Puluhan Napi Kelas II B di Lapas Kutacane Kabur Jelang Buka Puasa, Ini Fakta di Baliknya
Cara Mudah Cek Penerima BLT BBM 2025 Lewat Online dan Offline, Simak Biar Tak Tertipu
Menjamu Feyenoord, Inter Milan Jaga Asa Lolos ke Perempat Final Liga Champions
Begini Cara Aman Menyimpan Sisa Makanan yang Benar, Biar Enggak Sakit Perut
Kim Soo Hyun Kembali Terseret Dugaan Pacari Kim Sae Ron, Dituding Bertanggung Jawab Atas Kematiannya
Siapa yang Seharusnya Membayar Zakat Fitrah Anak? Berikut Ulasannya
Manchester United Ketahui Harga Target Alternatif di Bursa Transfer 2025
Harga Emas Antam Hari Ini Terjun Bebas, Dipatok Segini
11 Maret 1966: Latar Belakang dan Isi Supersemar