Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menerima pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi di Istana Merdeka, Jakarta. Jokowi menegaskan komitmen pemerintah mendukung langkah hukum KPK dalam memberantas korupsi.
"Intinya pemerintah mendukung penuh langkah KPK dalam rangka membuat negara ini bersih dari korupsi," kata Jokowi usai membuka Halaqah Ekonomi Nasional Himpunan Pengusaha Nahdliyin di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (5/5/2017).
Baca Juga
Jokowi memastikan, pemerintah tidak pernah ragu mendukung upaya pemberantasan korupsi yang dilakukan KPK. Karena itu, masyarakat tidak perlu mengkhawatirkan komitmen itu.
Advertisement
"Kita berikan dukungan penuh. Jelas saya kira dukungan pemerintah jangan ditanyakan lagi dan diragukan," ujar dia.
Saat ini, KPK memang sedang menangani kasus besar, seperti dugaan korupsi e-KTP yang melibatkan nama-nama besar. Sehingga muncul usulan hak angket KPK di DPR.
"Dari dulu KPK enggak pernah takut," tegas Jokowi.