Kapolda Metro Jaya Datangi Polresta Depok, Ada Apa?

Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis juga akan mendatangi polres lain di jajarannya.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 07 Agu 2017, 14:41 WIB
Diterbitkan 07 Agu 2017, 14:41 WIB
Kapolda Metro Jaya
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Idham Azis saat tiba di Mapolresta Depok. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)

Liputan6.com, Depok - Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis mengapresiasi inovasi Polresta Depok dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Dia berharap, polres di jajarannya dapat meniru.

Idham kagum melihat Polresta Depok di bawah kepimpinan Kombes Herry Heryawan. Dia memuji terobosan yang diciptakan Polresta Depok di antaranya, Command and Communication Centre dan pelayanan SKCK, serta Penjaga Gangguan Anti Kerusuhan atau Jaguar.

"Saya apresiasi yang mereka tampilkan atas beberapa kreatifitas, ada tim Jaguar dan beberapa pelayanan yang sifatnya online. Saya berharap dengan kunjungan ini bisa dilihat beberapa polres yang lain," ujar Idham di Mapolresta Depok, Senin (7/8/2017).

Idham mengatakan, dirinya tidak hanya berkunjung ke Polresta Depok, dalam waktu dekat ia juga akan mengunjungi polres lain di jajarannya. Tujuannya, untuk mengetahui permasalahan yang dialami masing-masing polres.

"Prinsip sebagai satuan atas, saya selalu siap untuk mem-backup polres yang di jajaran, apa saja keluhannya," kata Kapolda Metro Jaya.

 

Saksikan video menarik berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya