Tak Punya Meja Kursi, Ratusan Siswa SMA Unggulan di Mamuju Belajar di Lantai

Para siswa mengaku, belajar sambil melantai membuat mereka lelah dan sulit untuk berkonsentrasi.

oleh Maria Flora diperbarui 08 Agu 2017, 14:27 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2017, 14:27 WIB

Liputan6.com, Mamuju Utara - SMA Negeri 1 Bambalamotu, Mamuju Utara, Sulawesi Barat merupakan salah satu SMA unggulan. Namun, sejak lebih dari setahun yang lalu, separuh siswanya terpaksa harus duduk melantai di enam ruang kelas.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Selasa (8/8/2017), ada sekitar 533 siswa yang belajar di SMA Negeri I yang tersebar di 15 ruang kelas. Tapi 228 siswanya tak kebagian meja dan kursi.

Para siswa mengaku, belajar sambil melantai membuat mereka lelah, karena harus membungkuk bahkan tengkurap. Selain membuat badan jadi pegal-pegal, siswa juga mengeluh susah berkonsentrasi.

Mengenai kondisi ini, pihak sekolah menyatakan telah lama melapor ke Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Barat. Namun hingga saat ini belum ada bantuan yang datang.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya