Katulampa Siaga 3, Warga Bantaran Kali Ciliwung Diminta Waspada

Diperkirakan volume aliran Sungai Ciliwung sebesar 246 ribu liter perdetik ini akan tiba di Jakarta pada Minggu dinihari.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 04 Mar 2018, 06:28 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2018, 06:28 WIB

Liputan6.com,Bogor - Debit air di Bendung Katulampa,Bogor Sabtu sore mengalami peningkatan setelah kawasan Bogor dan sekitarnya diguyur hujan deras. Ketinggian air di Bendung Katulampa juga meningkat menjadi 140 sentimeter atau status siaga tiga.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Minggu (4/3/2018), sebelumnya ketinggian air hanya mencapai 30 sentimeter atau memasuki status dibawah normal. Petugas Bendung Katulampa menghimbau agar warga yang tinggal di bantaran Kali Ciliwung waspada dengan banjir kiriman.

Diperkirakan volume aliran Sungai Ciliwung sebesar 246 ribu liter perdetik ini akan tiba di Jakarta pada Minggu dinihari.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya