Bogor adalah sebuah kota yang terletak di Jawa Barat, Indonesia. Berlokasi 60 kilometer dari selatan Jakarta, Bogor merupakan kota terbesar ke-6 di Jabodetabek dan ke-14 di Indonesia. Bogor adalah sebuah kota penting baik dari sisi ekonomis, pendidikan, budaya, dan pusat pariwisata.
Pada abad pertengahan, Kota Bogor adalah ibu kota dari Kerajaan Sunda dan disebut dengan nama Pakuan Pajajaran. Selama masa kolonial Belanda, Bogor disebut dengan nama Buitenzorg dan menjadi kediaman musim panas bagi Bagi Gubernur Jenderal Hindia Belanda.
Dengan beberapa ribu orang yang tinggal dalam radius 20 kilometer persegi, pusat kota Bogor merupakan salah satu area terpadat di seluruh dunia. Kota Bogor juga memiliki Istana Bogor dan Kebun Raya yang tertua dan terbesar di dunia. Kota Bogor juga menyandang nama Kota Hujan karena intensitas hujan yang begitu besar di sana, bahkan di musim panas sekalipun.
Kota Lalu Lintas Terburuk Kedua di Dunia
Bogor dinobatkan sebagai kota lalu lintas terburuk kedua di dunia versi aplikasi Waze. Hasil survei ini membuat Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto kebakaran jenggot. Bahkan, politikus Partai Amanat Nasional itu langsung merotasi beberapa pejabat yang menangani masalah transportasi dan penegakan peraturan daerah.
Adapun beberapa pejabat yang dirotasi di antaranya, pejabat di DLLAJ dan Satpol PP. Menurut dia, keberadaan PKL, parkir liar, serta angkutan kota yang berhenti di sembarang tempat harus menjadi perhatian serius bagi masing-masing dinas karena keberadaan mereka menjadi salah satu pemicu kemacetan.
Kota yang Tidak Nyaman untuk Berkendara
Bicara soal ketidakpuasan saat berkendara, tentu tidak lepas dari Jakarta, Ibukota Indonesia. Bagaimana tidak, kemacetan begitu parah, apalagi di jam-jam pergi dan pulang kantor. Meski demikian, ternyata Jakarta bukanlah kota yang paling tidak disukai oleh pengendara. Kota yang paling tidak menyenangkan justru ada di selatan Jakarta. Ya, dari semua kota di Indonesia, Bogor adalah kota yang paling tidak menyenangkan.
Ini adalah hasil survei yang dikeluarkan aplikasi navigasi Waze. Waze Driver Satisfaction Index ini didapat dari hasil analisa terhadap pengalaman berkendara dari pengguna aktif yang berasal dari 186 kota di dunia.
Indeks ini hanya memasukkan negara dan kota besar yang jumlah pengguna aktifnya lebih dari 20 ribu per bulan. Sementara total pengguna Waze sendiri di seluruh dunia mencapai angka 65 juta pengguna. Dari data tersebut, diketahui bahwa Bogor menempati posisi 185 atau posisi dua terbawah di atas Cebu, Filipina. Jakarta sendiri ada di posisi 178.
Berita Terbaru
Saksikan Sinetron Saleha Episode Kamis 21 November 2024 Pukul 18.15 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Bank Indonesia Bekukan 7.500 Rekening yang Terindikasi Jadi Penampungan Uang Judi Online
7 Resep Bihun Goreng Simple yang Mudah dan Lezat untuk Menu Sehari-hari
Menyambangi Pameran Perhiasan Imersif Adelle Universe, Ada Apa Saja?
Rupiah Ditutup Nyaris Sentuh 16.000 terhadap Dolar AS, Ada Apa?
KKP Ajukan Ikan Kaleng dan Surimi Jadi Menu Makan Bergizi Gratis
Fakta Mengenai Anak Kidal, Keistimewaan yang Jarang Diketahui dan Kreatifitas yang Luar Biasa
VIDEO: Polisi Gerebek Pabrik Narkoba di Uluwatu, Hasilkan Rp 1,5 Triliun Dua Bulan Operasi
Mocca Luncurkan Single Baru Bertajuk Menua Bersama untuk Perayaan 25 Tahun Karier
Desa Wisata Kemiren Banyuwangi Raih Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024
Pekerjaan Raden Brotoseno Usai Dipecat dari Kepolisian, Kini Produseri Film Horor Berjudul Muslihat
Makin Gawat, 960 Ribu Pelajar dan Mahasiswa Terjerat Judi Online