Polisi Razia Kendaraan yang Melintas di Depan Mako Brimob

Tak hanya motor, kendaraan roda empat juga tak luput dari pemeriksaan polisi di sekitar Mako Brimob.

oleh Ady AnugrahadiJennar Kiansantang diperbarui 09 Mei 2018, 01:21 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2018, 01:21 WIB
Mako brimob
Polisi menggeledah kendaraan yang melintas di Mako Brimob. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)

Liputan6.com, Jakarta - Pengamanan di depan gerbang Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok semakin diperketat. Personel kepolisian yang bersiaga merazia kendaraan yang melintas di sekitar lokasi.

Pantauan Liputan6.com, Rabu dinihari (9/5/2018), kendaraan dari arah Universitas Indonesia menuju Jalan Raya Bogor dirazia. Petugas meminta pengendara untuk menepikan kendaraannya guna dilakukan pemeriksaan.

Pemeriksaan kendaraan berada tepat di gedung Korps Sabhara Baharkam Polri, Direktorat Polisi Satwa, sekitar 300 meter dari Mako Brimob.

Ada sejumlah petugas yang sigap memeriksa kendaraan. Tak hanya motor, kendaraan roda empat juga tak luput dari pemeriksaan polisi.

Personel kepolisian dengan senjata lengkap bersiaga di depan gerbang utama Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. Mereka menghalau awak media agar menjauh dari Mako Brimob tersebut.

Tak hanya itu, petugas kepolisian juga memasang pagar kawat di depan utama Mako Brimob.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya