Liputan6.com, Jakarta - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) memberangkatkan 8,104 pemudik dalam rangka mudik bareng gratis 2018. Kader PDIP, yang juga Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani melepas rombongan pemudik.
"Saya harapkan berjalan dengan lancar, semua bisa sampai di tempat tujuan dengan selamat, bisa menikmati Ramadan dan Lebaran sesuai dengan harapan," ujar Puan saat melepas bus pertama di kantor DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa (12/6/2018).
PDIP menyediakan 143 bus dengan jurusan ke empat provinsi. 92 bus membawa 5.152 orang ke Jawa Tengah, 2 bus dengan 110 menuju Kota Cirebon, Jawa Barat. Untuk keberangkatan menuju Jawa Timur 36 bus membawa 2.088 orang, jurusan Yogyakarta membawa 754 orang dengan 13 bus.
Advertisement
Dengan mengibarkan bendera partai, Puan melepas bus pertama dengan tujuan Solo. Siang nanti, akan dilepas bus menuju Jawa Timur dan Yogyakarta.
"Dengan mengucapkan bismillah, saya lepas menuju Solo, Klaten tentunya dengan yang lain-lain, semoga selamat sampai tujuan," ucap Puan.
Para peserta mudik gratis ini, kata Puan, kebanyakan tahu informasi mudik gratis PDIP dari mulut ke mulut.
"Pesertanya bisa siapa saja kemudian mendaftar, kemudian kita akan membawa mereka untuk pulang ke rumahnya masing-masing," kata puan.
Saksikan video pilihan di bawah ini