Begini Kemeriahan Jakarnaval 2019 Menyambut HUT ke-492 Jakarta

Pawai budaya di acara Jakarnaval 2019 akan diikuti 5.000 orang dan 25 kendaraan untuk parade mobil hias.

oleh Ratu Annisaa Suryasumirat diperbarui 30 Jun 2019, 18:16 WIB
Diterbitkan 30 Jun 2019, 18:16 WIB
Kemeriahan Jakarnaval 2019 Menyambut HUT ke-492 Jakarta
Pawai budaya di acara Jakarnaval 2019 akan diikuti 5.000 orang dan 25 kendaraan untuk parade mobil hias. (Foto:Liputan6/ Ratu Annisaa Suryasumirat)

Liputan6.com, Jakarta - Pemprov DKI Jakarta menggelar Jakarnaval sebagai rangkaian perayaan HUT ke-492 DKI Jakarta Minggu (30/6/2019) sore. Warga Ibu Kota bisa menikmati acara ini secara gratis. 

Peelaksanaan Jakarnaval menyebabkan Jalan Medan Merdeka, Jakarta ditutup. Pantauan Liputan6.com, jalan sudah mulai ditutup sejak pukul 14.30 WIB.

Sementara itu, barisan Polri bersama TNI untuk pengamaman juga sudah disiapkan. Masyarakat pun sudah mulai memenuhi kawasan depan Balai Kota Jakarta untuk melihat pelepasan Jakarnaval yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Pawai budaya di acara Jakarnaval 2019 akan diikuti 5.000 orang dan 25 kendaraan untuk parade mobil hias. (Foto:Liputan6/ Ratu Annisaa Suryasumirat)

Meski matahari pada hari ini cukup terik saat penyelenggaraan Jakarnaval, warga Ibu Kota tetap bertahan di balik pagar besi yang membatasi tempat mereka berdiri dengan  jalur pawai budaya dan mobil hias yang lewat.

Begitu dengan para peserta karnaval budaya yang ikut memeriahkan HUT ke-492 DKI Jakarta. Sambil mengenakan pakaian adat dari beragam suku bangsa, puluhan remaja putri yang tergabung dalam Unit Pengelola Pusat Pelatihan Seni Budaya (UP PPSB), Kota Administrasi Jakarta Barat, tetap tersenyum kepada masyarakat yang telah memadati lokasi Jakarnaval. 

Pawai budaya di acara Jakarnaval 2019 akan diikuti 5.000 orang dan 25 kendaraan untuk parade mobil hias. (Foto:Liputan6/ Ratu Annisaa Suryasumirat)

Tak ketinggalan para Abang dan None Jakarta yang mewakili wilayahnya masing-masing, berlenggak-lenggok dalam balutan busana Betawi yang khas.

Pawai budaya di acara Jakarnaval 2019 akan diikuti 5.000 orang dan 25 kendaraan untuk parade mobil hias. (Foto:Liputan6/ Ratu Annisaa Suryasumirat)

Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, Edy Junaedi menyebut akan ada 5.000 orang ikut berpartisipasi dalam pawai budaya.

"Dan 25 kendaraan untuk parade mobil hias yang akan menampilkan bus tingkat milik Transjakarta. Parade juga akan menampilkan kebudayaan negara sahabat," tuturnya.

Rute parade budaya dan parade modern berawal dari depan Balai Kota DKI Jakarta, belok ke Jalan MH Thamrin, dan berputar di Tugu Jam MH Thamrin untuk kembali ke Monas.

Sedangkan rute parade mobil hias akan dimulai dari depan Balaikot, lalu berbelok ke arah Jalan MH Thamrin dan berakhir di Bundaran HI.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya