Jatim dan Jateng Laporkan Kasus Kematian Tertinggi Covid-19 pada 10 November

Jawa Tengah mencatat 15 orang meninggal dunia karena virus Corona atau Covid-19.

oleh Ika Defianti diperbarui 10 Nov 2020, 16:30 WIB
Diterbitkan 10 Nov 2020, 16:28 WIB
Warga DKI yang Tolak Tes Covid-19 Didenda Rp5 Juta
Warga mengikuti tes usap (swab test) COVID-19 di GSI Lab (Genomik Solidaritas Indonesia Laboratorium), Cilandak, Senin (19/10/2020). Pemprov DKI dan DPRD DKI Jakarta berencana mengatur sanksi denda Rp 5juta bagi warga yang menolak rapid test maupun swab test atau tes PCR (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah kasus kematian akibat virus Corona atau Covid-19 di Indonesia bertambah 72 orang pada Selasa (10/11/2020). Dengan begitu, 14.761 orang dinyatakan meninggal akibat Covid-19.

Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang disampaikan Satgas Penanganan Covid-19, Provinsi Jawa Timur tercatat melaporkan kasus kematian paling tinggi yakni 20 orang. Saat ini jumlah kumulatif meninggal menjadi 3.933 kasus.

Lalu Jawa Tengah yang mencatat 15 orang meninggal dunia. Dengan penambahan tersebut, kasus kematian karena Covid-19 di Jawa Tengah menjadi 1.891 orang.

Kemudian Provinsi DKI Jakarta melaporkan ada penambahan 13 orang meninggal karena Covid-19. Dengan demikian, total meninggal akibat Corona menjadi 2.390 orang.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Update Corona 10 November 2020

Swab Test  Pasar Karang Anyar
Petugas medis melakukan tes usap (swab test) ke pedagang Pasar Karang Anyar di Jakarta, Kamis (26/6/2020). Tes swab dengan metode PCR dilakukan secara masif setelah adanya pelonggaran PSBB, terutama di wilayah yang berpotensi tinggi menjadi tempat penularan Covid-19. (merdeka.com/Imam Buhori)... Selengkapnya

Sebanyak 3.779 orang terkonfirmasi Covid-19 pada Selasa (10/11/2020). Dengan demikian, total terkini kasus terkonfirmasi positif di Indonesia menjadi 444.348 orang.

Sedangkan pasien yang dinyatakan sembuh dan tak lagi terinfeksi Covid-19 bertambah 3.475 orang. Dengan demikian secara nasional, ada 375.741 orang yang sembuh dan terbebas dari Covid-19.

Sementara itu, kasus kematian akibat Covid-19 di Indonesia juga masih bertambah. Menurut catatan Satgas Covid-19, mereka yang meninggal dunia pada hari ini 72 orang. Sehingga, total keseluruhan menjadi 14.761 orang.

Data update pasien virus Covid-19 ini tercatat sejak Senin 9 November 2020 pukul 12.00 hingga Selasa 10 November 2020 pukul 12.00 WIB. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya