Misa Natal 2020 di Katedral Jakarta Berjalan Lancar dan Khidmat

Katedral juga menggelar ibadah Natal secara tatap muka, namun jumlahnya dibatasi yakni, hanya 20 persen atau 309 kursi dari total kapasitas gereja.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 25 Des 2020, 11:19 WIB
Diterbitkan 25 Des 2020, 11:07 WIB
Misa Malam Natal di Gereja Katedral Terapkan Protokol Kesehatan yang Ketat
Para Jemaat memperlihatkan bukti pendaftaran untuk mengikuti ibadah di Gereja Katedral, Jakarta, Kamis (24/12/2020). Kapasitas gereja untuk ibadat misa Natal sebanyak 309 kursi, yaitu 20 persen dari kapasitas Gereja Katedral. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Ibadah misa Hari Raya Natal 2020 di Gereja Katedral Jakarta berjalan lancar dan khidmat, meski digelar secara terbatas karena pandemi Covid-19. Adapun ibadah Misa di Katedral berlangsung mulai pukul 09.00 WIB, Jumat (25/12/2020).

Berdasarkan pantauan Liputan6.com melalui Youtube Komsos Katedral Jakarta, prosesi misa dipimpin oleh Romo Yohanes Maryana SJ. Ibadat dan perayaan Natal di Katedral tahun ini dilakukan secara online dan offline.

Hal ini guna membatasi jumlah umat yang datang ke gereja dan mencegah penularan Covid-19.

Dalam ibadah secara tatap muka, jumlahnya dibatasi yakni hanya 20 persen atau 309 kursi dari total kapasitas gereja.

Mereka juga harus menerapkan protokol kesehatan seperti, memakai masker dari rumah hingga ke tempat ibadah serta menjaga jarak aman. Selain itu, waktu pelaksanaan misa Natal dibatasi.

Jika sebelum pandemi Covid-19 pelaksanaan misa sampai dua jam, kini hanya maksimal satu jam. Pengurangan waktu misa Natal ini untuk mencegah penyebaran virus corona.

"Kita juga memastikan para pelayan peribadatan bebas Covid-19 dengan tes yang ada," kata Sekjen Keuskupan Agung Jakarta, Romo Vincentius Adi Prasojo di di Media Center Graha BNPB, Jakarta, Senin (21/12/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Jokowi Ucapkan Selamat Natal

FOTO: Misa Natal, Gereja Immanuel Jakarta Terapkan Protokol Kesehatan Ketat Cegah Penyebaran COVID-19
Umat Kristiani mengikuti misa Natal di Gereja Immanuel, Jakarta, Kamis (24/12/2020). Misa Natal di Gereja Immanuel digelar dengan membatasi jumlah jemaat menjadi sebanyak 50 orang. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengucapkan selamat Hari Natal 2020 kepada umat Kristiani. Jokowi menyadari bahwa perayaan Natal tahun ini berbeda dari sebelumnya karena di tengah pandemi Covid-19.

"Hari Natal tahun ini tidak seperti tahun-tahun lalu ketika keceriaan dan keriaan akhir tahun menyelimuti kehidupan negeri kita," ujar Jokowi melalui akun twitternya @jokowi, Jumat (25/12/2020).

Menurut dia, pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia dan sejumlah negara lainnya memberikan banyak pelajaran baru. Kendati begitu, Jokowi berharap Hari Natal 2020 dapat memberikan kedamaian untuk masyarakat.

"Semoga kedamaian, keselamatan, dan keberkahan senantiasa mengiringi langkah kita semua," ucapnya.

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya