Liputan6.com, Jakarta Gempa bumi kembali getarkan wilayah Indonesia, Kamis (6/5/2021). Hingga pukul 18.40 WIB, lindu terjadi Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, Bukit Tinggi, Sumatera Barat, Kabupaten Sorowako, Sulawesi Selatan.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengungkap, gempa di Bone Bolango berpusat di laut dengan magnitudo 5,1.
Atau lebih tepatnya berada di laut 73 km Selatan Gorontalo dengan kedalaman 102 km.
Advertisement
Sementara, gempa kedua terjadi di Bukit Tinggi, Sumatera Barat. Gempa dilaporkan terjadi pada pukul 13:52:22 WIB dengan magnitudo 3,3.
Gempa berpusat di darat dengan kedalaman 10 km. Atau lebih tepatnya terletak pada koordinat 0,29 Lintang Selatan (LS), dan 100,26 Bujur Timur (BT).Â
Berikutnya, gempa terjadi di Sorowako, Sulsel. Bermagnitudo 3,4, lokasi lindu terletak pada koordinat 2,51 LS dan 121,45 BT. Sedangkan pusat gempa terjadi di darat.
Berikut info gempa hari ini selengkapnya yang dihimpun Liputan6.com dari laman resmi BMKG:
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Gempa Bone Bolango, Gorontalo
Berkekuatan magnitudo 5,1 magnitudo, gempa di Gorontalo terjadi pada pukul 01:13:33 WIB dengan pusat gempa berada di laut.
BMKG lewat laman resminya melaporkan, lokasi gempa terletak pada koordinat 0,11 Lintang Selatan (LS), dan 123,04 Bujur Timur (BT).
Atau lebih tepatnya berada di laut 73 km Selatan Gorontalo dengan kedalaman 102 km.
Saat gempa terjadi, terdapat sejumlah wilayah lain yang juga merasakan getaran gempa yaitu Gorontalo dan Luwuk dengan skala III MMI (Modified Mercalli Intensity), dan Limboto dengan skala II MMI.
Serta Gorontalo Utara, Boalemo, Bone Bolango, Pohuwato dengan skala II-III MMI.
Advertisement
Gempa Bukit Tinggi, Sumbar
Sementara, gempa di Bukit Tinggi, Sumatera Barat terletak pada koordinat titik 0,29 LS 100,26 BT. Atau tepatnya di darat 12 km Barat Laut Bukit Tinggi.
Gempa tersebut terjadi pada puku 13:52:22 WIB berkekuatan magnitudo 3,3 dengan kedalaman 10 kilometer.
Saat gempa terjadi, terdapat sejumlah wilayah yang juga merasakan getarannya. Yaitu Padang Panjang dan Tanah Datar dengan skala II MMI, serta Bukit Tinggi dan Agam dengan skala II-III MMI.
Â
Gempa Sorowako Sulsel
Sedangkan gempa ketiga hari ini terjadi di Kabupaten Sorowako. Lindu dilaporkan berpusat di darat dengan kedalaman 10 kilometer.
Saat terjadi gempa, guncangannya dirasakan dalam skala II-III MMI di Sorowako.
Menurut catatan BMKG, gempa ini berkekuatan magnitudo 3,4 dengan lokasi gempa berada di koordinat titik 2,51 LS dan 121,45 BT.
Atau tepatnya terjadi di 85 km barat laut Sorowako, pada pukul 19:00:25 WIB.
Â
Dinda Permata
Advertisement