Berkas Perkara Sudah Lengkap, Munarman Segera Disidang

Sekum FPI Munarman akan segera disidangkan terkait kasus Terorisme

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 04 Okt 2021, 13:04 WIB
Diterbitkan 04 Okt 2021, 13:04 WIB
FOTO: FPI Bantah Tudingan Penyerangan Terhadap Polisi
Sekretaris Umum FPI Munarman memberikan keterangan terkait aksi penyerangan terhadap polisi oleh Laskar FPI di Petamburan III, Jakarta, Senin (7/12/2020). Polisi menembak mati enam orang yang mengawal rombongan Rizieq Shihab. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan membenarkan, Mantan Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman yang berstatus tersangka kasus dugaan tindak pidana terorisme segera disidang.

Hal itu dilakukan sebab berkas perkara Munarman sudah rampung atau P21.

"Iya," singkat Ramadhan membenarkan, Senin (4/10/2021).

Berkas perkara Munarman dinyatakan lengkap pihak Kejaksaan pada 1 Oktober 2021.

Sebelumnya, Kejaksaan sempat mengembalikan berkas Munarman karena membutuhkan keterangan tambahan dari beberapa saksi lain.

Para saksi tambahan itu adalah, Imam Besar FPI Rizieq Shihab, eks Ketum FPI Shobri Lubis, dan pengurus FPI Haris Ubaidillah.

"Tentunya setelah menerima petunjuk dari JPU, maka tugas dari penyidik adalah melakukan pemenuhan terhadap P-19 tersebut, khususnya alat bukti materiil antara lain pemeriksaan-pemeriksaan saksi-saksi tambahan," Ramadhan menandasi.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Ditangkap Densus 88

Munarman ditangkap oleh Densus 88 di kediamannya, Pamulang, Tangerang, pada 27 April 2021.

Yang bersangkutan ditangkap diduga berkaitan dengan kegiatan baiat teroris di tiga lokasi, Jakarta, Makassar dan Medan.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya