Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Mendag Zulhas) ditegur langsung oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi lantaran berkampanye untuk putrinya sembari membagikan minyak goreng gratis.
Momen Mendag Zulhas mengkampanyekan anaknya Futri Zulya Savitri saat membagikan gratis minyak goreng curah bermerek Minyakita terjadi ketika terjun langsung ke Pasar Murah, Teluk Betung, Bandar Lampung pada Sabtu, 9 Juli 2022.
"Saya minta semua menteri fokus bekerja," ujar Jokowi usai menyerahkan bantuan sosial di Pasar Sukamandi Kabupaten Subang, Selasa 12 Juli 2022.
Advertisement
Baca Juga
Tak hanya Jokowi, sejumlah pihak pun turut menyoroti aksi Zulkifli Hasan yang juga Ketua Umum PAN itu. Misalnya Partai Demokrat yang menyayangkan sikap Mendag Zulhas.
"Membagi-bagikan minyak goreng yang saat ini menjadi komoditi sensitif yang tengah ditangani Kemendag disertai ajakan untuk memilih puterinya pada Pilkada mendatang, tentunya hal yang memalukan dan tidak patut bagi seorang pejabat negara apalagi Menteri Perdagangan," ujar Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani saat dikonfirmasi, Selasa 12 Juli 2022.
Sementara itu, PAN menyatakan agenda Mendag Zulkifli Hasan pada PANsar Murah di Telukbetung Timur, Bandar Lampung, Sabtu 9 Juli 2022 adalah murni kegiatan partai.
Ketua Fraksi PAN DPR RI Saleh Partaonan Daulay mengklaim, adanya pembagian minyak goreng di acara tersebut hanyalah kebetulan semata.
Berikut sederet tanggapan berbagai pihak soal aksi Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Mendag Zulhas) berkampanye untuk putrinya sembari membagikan minyak goreng gratis dihimpun Liputan6.com:
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
1. Presiden Jokowi
Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyoroti sikap Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Mendag Zulhas) yang melakukan kampanye untuk putrinya.
Diketahui dari sebuah video yang viral, momen Mendag Zulhas mengkampanyekan anaknya Futri Zulya Savitri saat membagikan gratis minyak goreng curah bermerek Minyakita terjadi ketika terjun langsung ke Pasar Murah, Teluk Betung, Bandar Lampung pada Sabtu, 9 Juli 2022.
Saat itu kepada warga, Zulhas menjanjikan kegiatan serupa akan digelar dua bulan sekali. Asalkan para warga memilih putri sulungnya itu yang kemungkinan menjadi calon legislatif atau caleg 2024.
Tingkah Zulhas itu tak ayal bahkan disorot Jokowi saat rapat kabinet pada hari ini, Selasa (12/7/2022) di Subang, Jawa Barat. Jokowi meminta para menterinya untuk fokus bekerja.
"Saya minta semua menteri fokus bekerja," ujar Jokowi usai menyerahkan bantuan sosial di Pasar Sukamandi Kabupaten Subang, Selasa 12 Juli 2022.
Dia menegaskan, tugas utama Mendag Zulhas saat ini yakni menurunkan harga minyak goreng di pasaran. Presiden Jokowi ingin harga minyak goreng curah menjadi Rp 14.000 per liter atau lebih murah.
"Kalau Menteri Perdagangan ya urus yang paling penting seperti yang saya tugaskan kemarin bagaimana menurunkan harga minyak goreng," ucap Jokowi.
Selain itu, Jokowi mengingatkan bahwa tugas Mendag mengunjungi pasar adalah untuk mengecek harga minyak goreng dan pangan lainnya. Sehingga, harga minyak goreng di pasar dapat terjangkau oleh masyarakat.
"Tugas dari saya itu, jadi ke pasar-pasar mengecek, karena saya juga sama mengecek minyak goreng utamanya yang kita cek itu minyak curah, jangan sekali-kali lari ke minyak kemasan yang premium," kata Jokowi.
Advertisement
2. PAN
PAN pun angkat bicara soal aksi Zulkifli Hasan yang juga merupakan Ketua Umum PAN. PAN menyatakan agenda Mendag Zulkifli Hasan pada PANsar Murah di Telukbetung Timur, Bandar Lampung, Sabtu 9 Juli 2022 adalah murni kegiatan partai.
Ketua Fraksi PAN DPR RI Saleh Partaonan Daulay mengklaim adanya pembagian minyak goreng di acara tersebut hanyalah kebetulan semata.
"Kebetulan, pada kegiatan tersebut dilaksanakan pembagian minyak goreng murah, Minyakita, besutan Kemendag. Karena ini adalah kegiatan partai, pengadaan minyak goreng tersebut dilakukan secara swadaya. Artinya, pengurus partai dan caleg PAN yang membelinya kepada distributor. Lalu, dibagikan kepada masyarakat secara gratis," kata dia kepada wartawan, Selasa 12 Juli 2022.
Saleh justru menilai kegiatan Zulhas bagi-bagi minyak goreng seharusnya diapresiasi karena membantu masyarakat.
"Mestinya, kegiatan seperti ini diapresiasi. Niatnya kan membantu masyarakat. Sekaligus menunjukkan kalau pemerintah mampu menurunkan harga minyak goreng. Sementara kita tahu bahwa persoalan minyak goreng telah banyak menyusahkan masyarakat, terutama ibu-ibu," kata dia.
Saleh menegaskan kehadiran Zulhas dan kampanye Zulhas saat membagikan minyak goreng sebagai Ketua Umum PAN, bukan Mendag.
"Kehadiran bang Zulhas dalam kegiatan itu adalah dalam kapasitasnya sebagai Ketua Umum Partai. Sebagai Ketua Umum, tentu memiliki tanggung jawab untuk menjelaskan apa yang dikerjakan untuk masyarakat," ujarnya.
Ajakan memilik anak Zulhas menurut Saleh bertujuan agar ada kelanjutan program PAN bagi masyarakat.
"Ada kesempatan baik bertemu dengan masyarakat. Disampaikanlah soal penurunan harga minyak goreng. Tentu tidak salah, jika pada saat yang sama beliau meminta agar memilih caleg PAN. Dengan begitu, ada kesinambungan program dan perjuangan bagi kepentingan masyarakat,: katanya.
Oleh karena itu, Saleh meminta niat baik Zulhas jangan disalahpahami dan dipelintir.
"Di medsos malah ada yang memahaminya dari sudut yang tidak tepat. Tapi kami percaya, bahwa masyarakat luas mengerti betul apa pesan, semangat, dan tujuan kegiatan tersebut dilaksanakan," kata dia.
Apalagi, pembagian minyak goreng gratis itu menurut Saleh akan mendorong pihak lain untuk membuat kebaikan yang sama.
"Minyak goreng yang dibeli tersebut dibagikan secara gratis kepada masyarakat. Silakan menghubungi distributor. Kalau itu dilakukan, akan ada perlombaan melakukan kebaikan. Semangat yang ditekankan 'Berlomba-lombalah dalam melakukan kebaikan,” pungkas Saleh.
Senada, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi menyatakan, teguran Presiden Joko Widodo atau Jokowi kepada Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) untuk fokus bekerja tidak terkait pembagian minyak goreng gratis yang digelar PAN beberapa waktu lalu.
"Pesan Pak Presiden Jokowi kepada Menteri Perdagangan, Bang Zulkifli Hasan agar fokus bekerja sesuai penugasan dari presiden untuk menjaga stabilitas dalam ketersediaan, distribusi, pasokan, dan harga dari komoditas pangan adalah juga sesuai dengan harapan dari seluruh kader PAN se Indonesia," kata Viva dalam keterangannya, Rabu (13/7/2022).
Menurut Viva, acara yang dihadiri Zulhas beberapa waktu lalu adalah murni agenda partai yang digelar akhir pekan, bukan acara Kemendag.
"Bang Zulkifi Hasan sebagai Ketua Umum PAN akan bertemu dengan kadernya secara fisik pada hari libur, Sabtu dan Minggu. Atau selepas jam kantor secara formal," kata dia.
"Intinya bahwa Bang Zulkifli Hasan tidak akan melakukan abuse of power, menyalahgunakan kekuasaan," sambungnya.
Viva mengklaim Zulhas akan fokus bekerja seperti perintah Jokowi.
"PAN percaya dan yakin bahwa menteri perdagangan akan bekerja serius, fokus, terencana sesuai tugas pokok fungsinya, sebagaimana yang ditugaskan oleh Presiden Jokowi," kata dia.
Viva menyebut, teguran Jokowi kepada Zulhas adalah hal yang wajar dilakukan pemimpin.
"Pesan Pak Presiden sebagai kepala pemerintahan dan kepala negara kepada Mendag agar fokus bekerja adalah sesuatu yang wajar, mengingat saat ini persoalan pangan dan energi berpotensi menjadi krisis global," tegas dia.
3. Partai Demokrat
Partai Demokrat menyayangkan sikap Mendag Zulkifli Hasan yang meminta warga Lampung memilih putrinya. Ajakan itu disampaikan Zulhas, sapaan akrabnya, saat membagikan minyak goreng dalam kunjungan kerja di Lampung.
"Membagi-bagikan minyak goreng yang saat ini menjadi komoditi sensitif yang tengah ditangani Kemendag disertai ajakan untuk memilih puterinya pada Pilkada mendatang, tentunya hal yang memalukan dan tidak patut bagi seorang pejabat negara apalagi Menteri Perdagangan," kata Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani saat dikonfirmasi, Selasa 12 Juli 2022.
Kamhar menilai perbuatan Ketua Umum PAN itu adalah salah satu bentuk penyalahgunaan kekuasaan. Karena mendahulukan kepentingan di atas tugas.
Meski demikian, Ia menilai perbuatan Zulhas tak berbeda dengan Presiden Jokowi yang disebutnya juga kerap menyalahgunakan kekuasaan.
"Pak Zulhas sejatinya tak berbeda dengan yang dilakukan Pak Jokowi terhadap anak dan menantunya. Bedanya Pak Zulhas memakai tangannya sendiri, sementara Pak Jokowi menggunakan tangan para pembantunya. Ini menjadi contoh buruk dalam ikhtiar pendewasaan demokrasi oleh penguasa," kata dia.
Ia meminta Zulhas fokus mengatasi persoalan minyak goreng, bukan hanya pada harga dan ketersediaan Migor tapi juga harga Tandan Buah Sawit yang anjlok.
"Ini sangat memukul petani sawit. Menjadi ironi ketika harga minyak goreng dan minyak sawit dunia sedang tinggi namun petani malah merugi. Dibandingkan dengan petani sawit Malaysia harga TBS bisa 4 kali lipatnya. Sebaiknya Pak Zulhas fokus memperbaiki kesalahan kebijakan Pak Jokowi yang menghentikan ekspor beberapa waktu yang lalu yang telah berimbas pada penyengsaraan petani sawit," pungkas dia.
Advertisement
4. IKAPPI
Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI), menyayangkan video viral yang beredar tentang Mentri Perdagangan Zulkifli Hasan bagi-bagi minyak goreng dan berkampanye untuk anaknya.
IKAPPI berharap agar fokus bekerja sesuai dengan harapan Presiden RI Bapak Joko Widodo. Memang serba sulit karena menteri perdagangannya juga ketua umum partai politik satu sisi punya tugas untuk melakukan sosialisasi untuk partainya atau keluarganya atau anaknya di disisi lain harus menyelesaikan persoalan-persoalan minyak goreng yang dihadapi oleh Negeri ini.
"Maka kami berharap agar fokus kerja menteri perdagangan fokus pada penyelesaian persoalan-persoalan minyak goreng. Dan tidak bercampur aduk pada persoalan politik. Walaupun agak sulit dihindarkan tugas melekat dari mendag dan sekaligus sebagai ketua umum partai akan bercampur aduk," kata Sekretaris Jenderal DPP IKAPPI Reynaldi Sarijowan, Rabu (13/7/2022).
Menurutnya, penurunan harga minyak goreng curah di pulau jawa memang terhitung efektif tetapi belum merata di seluruh pasar-pasar di Jawa, masih banyak PR yang harus dilakukan mendag dalam rangka melakukan distribusi diseluruh pasar dan mengguyur minyak goreng curah di pasar-pasar.
"Setelah efektif seluruhnya Rp 14.000 per liter tinggal fokusnya adalah menyelesaikan atau menurunkan harga di luar jawa. Ini bukan tugas yang mudah ini tugas yang cukup berat dan IKAPPI siap untuk membantu melaksanakan distribusi di semua pasar diseluruh Indonesia," terang Reynaldi.
Reynaldi melanjutkan, setelah ketersediaan minyak goreng curah sesuai HET tersedia di seluruh wilayah pulau Jawa fokus selanjutnya ialah dengan menyelesaikan atau menurunkan harga di luar jawa.
Maka dari itu, Ikappi berharap Mendag Zulhas fokus dalam mengatasi persoalan ketersediaan minyak goreng murah yang masih langkah di pasaran. Ikappi pun mengaku siap untuk membantu Kementerian Perdagangan dalam melakukan distribusi MinyaKita jika diperlukan.
"Ini bukan tugas yang mudah ini tugas yang cukup berat dan IKAPPI siap untuk membantu melaksanakan distribusi di semua pasar diseluruh Indonesia," tutupnya.