Tengkorak dan Tulang Belulang Manusia Ditemukan di Saluran Air Jakarta Timur, Polisi Turun Tangan

Selain tulang-belulang dan tengkorak, Indra mengatakan, ditemukan kaos di sekitar lokasi. Guna penyelidikan lebih lanjut, temuan itu dievakuasi ke Rumah Sakit Polri, Kramat jati.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 23 Okt 2023, 21:06 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2023, 21:04 WIB
Ilustrasi Garis Polisi (AFP)
Ilustrasi Garis Polisi. Tengkorak dan tulang belulang manusia ditemukan di daluran air Jakarta Timur. (AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Tengkorak dan tulang-belulang manusia ditemukan di saluran air Jalan Raden, Duren Sawit, Jakarta Timur pada Senin (23/10/2023). Temuan itu pertama kali dilaporkan oleh Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Timur pada pukul 15.00 WIB.

Kanit Reskrim Polsek Duren Sawit AKP Indra Darmawan menerangkan, petugas saat itu sedang membersihkan saluran air.

"Terus nemuin kerangka tengkorak dan dua tulang. Enggak ada bau, ditemukannya di got gorong gorong," kata Indra dalam keterangannya, Senin (23/10/2023).

Selain tulang-belulang dan tengkorak, Indra mengatakan, ditemukan kaos di sekitar lokasi. Guna penyelidikan lebih lanjut, temuan itu dievakuasi ke Rumah Sakit Polri, Kramat jati.

"Nanti dari pihak forensik yang bisa jelaskan. Sementara belum ada identitasnya," ujar dia.

"Tadi kita sempat sebar ke media dan masyarakat jika memang ada boleh menghubungi Polsek Duren sawit," Indra menandaskan.

Kepolisian masih menunggu hasil pemeriksaan dari dokter forensik terkait penemuan tengkorak manusia di dalam selokan di depan kavling DKI Jalan Radin Inten II Kelurahan/Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin. 

"Sementara hanya tengkorak kepala dan semacam tulang, cuma belum bisa dipastikan untuk tulang tangan atau kaki. Mungkin dari pihak forensik yang nanti bisa tentukan," kata Indra dilansir dari Antara.

Menurut dia, butuh pemeriksaan forensik guna memastikan bagian tubuh yang ditemukan oleh petugas Satpel Sudin Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Duren Sawit tersebut. 

"Ada tiga bagian tulang dan tengkorak manusia yang ditemukan," ujarnya.

 

Imbau Lapor bagi Warga yang Kehilangan Anggota Keluarga

Saat ini, tulang tersebut bersama satu buah barang bukti lainnya, yakni kaos berwarna hitam sudah dibawa petugas menggunakan ambulans ke Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati untuk dilakukan visum dan pemeriksaan lebih lanjut.

Indra mengimbau kepada masyarakat yang kehilangan keluarganya atau tetangganya untuk segera menghubungi Polsek Duren Sawit.

"Kami dari Polsek Duren Sawit mengimbau kepada warga yang ada kehilangan keluarga atau tetangga, silakan bisa menghubungi pihak Polsek Duren Sawit untuk selanjutnya kami arahkan ke RS Polri," katanya. 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya