Citra FPI Semakin Menurun, Mensos: Jangan Terlalu Keras

Mensos Salim Segaf Aljufri menilai tindakan dari FPI yang terlalu keras dalam menyampaikan syiar Islam membuat citranya menurun.

oleh Widji Ananta diperbarui 24 Agu 2013, 19:12 WIB
Diterbitkan 24 Agu 2013, 19:12 WIB
fpi2-130723c.jpg
... Selengkapnya
Citra Front Pembela Islam (FPI) yang semakin menurun di mata masyarakat diyakini Menteri Sosial, Salim Segaf Aljufri karena tindakan dari ormas bernapaskan Islam itu terlalu keras dalam menyampaikan syiar Islam.

"Kita ini sama-sama manusia, jadi jangan terlalu keras," ucap Salim usai menghadiri Munas ke-3 FPI di Asrama Haji, Jalan Kemakmuran No. 72, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (24/8/2013).

Pantauan Liputan6.com, Salim keluar dari gedung utama tempat diselenggarakannya Munas FPI pada pukul 17.45 WIB. Sang Menteri diantar menuju mobilnya oleh hampir 30 orang anggota FPI, termasuk sang Ketua Umum Habib Rizieq.

FPI menggelar Munas secara tertutup dan berlangsung selama 3 hari. Munas ini sebelumnya dibuka Menteri Agama Suryadharma Ali. Acara dibuka Ketua Umum PPP itu pada 22 Agustus malam yang dihadiri sekitar 2.000 laskar FPI.

Pada munas kali ini, FPI mengganti ketua umumnya yang sebelumnya diduduki Habib Rizieq Shihab. Tak hanya itu, Habib Rizieq pun diangkat menjadi Imam Besar FPI. (Ado)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya