Nama Anas Urbaningrum kembali disebut dalam sidang dugaan korupsi proyek pembangunan Hambalang dengan terdakwa mantan Kepala Biro Keuangan dan Rumah Tangga Kemenpora, Deddy Kusdinar. Saksi mengaku pernah dihubungi mantan Ketua Umum Partai Demokrat itu.
"Waktu telepon, ketua Partai Demokrat Anas Urbaningrum sampaikan ke saya, dia meminta tolong untuk pengurusan sertifikat. Pada telepon itu meminta untuk diproses," kata mantan Sekretaris Utama Badan Pertanahan Nasional (BPN), Managam Manurung saat bersaksi di Pengadilan Tipikor Jakarta, Selasa (26/11/2013).
Managam akui Anas pernah menghubungi dirinya untuk meminta tolong mengurus sertifikat tanah Hambalang. Selain Anas, lanjut Managam, ada pula politisi Partai Demokrat lain yang juga menghubunginya terkait sertifikat tanah Hambalang, yaitu Ignatius Mulyono.
Bahkan, lanjut Managam, Ignatius yang juga anggota Komisi II DPR pernah menanyakan langsung pengurusan sertifikat itu ke kantornya.
"Pada tanggal 6 itu, dia datang ke rungan saya. Dia menanyakan sudah diproses atau belum. Saya jawab sudah. Dia bilang, 'Alhamdulilah'. Kemudian saya mengantar Pak Ignatius. Diproses diagendakan dan dicap sertifikat itu," terang Managam. Anas dan Ignatius sudah berkali-kali membantah terlibat dalam proyek Hambalang. (Riz/Ism)
Eks Pejabat BPN: Anas Pernah Telepon Urus Sertifikat Hambalang
Dalam kesaksiannya, Managam menyatakan Anas pernah menghubungi dirinya untuk meminta tolong agar mengurus sertifikat tanah Hambalang.
Diperbarui 26 Nov 2013, 14:57 WIBDiterbitkan 26 Nov 2013, 14:57 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Model Baju Overdress, Bikin Kamu Pede Lewat Kesan Glamor dan Elegan
Resep Bumbu Rujak Buah untuk Bukber, Tips Agar Perpaduan Rasanya Pas
7 Potret Mahalini Ultah ke-25 di Momen Puasa Perdana, Rizky Febian Beri Kejutan Spesial
Bumame Dapat Pendanaan Pra-Series A Akselerasi Industri Kesehatan di Indonesia
Spesial di Indonesia Idol, Potret Bunga Citra Lestari Cosplay Jadi Macan dengan Outfit Leopard Print
Resep Ayam Goreng Lengkuas untuk Buka Bersama, Kaya Cita Rasa Rempah
Bupati Bogor Rudy Surati BNPB Minta Bantu Lakukan Modifikasi Cuaca Usai Diguyur Hujan Intensitas Tinggi
Resep Ayam Goreng Mentega untuk Sahur Keluarga, Praktis Cepat Dibuat
Maruarar Sirait Bikin Daftar Hitam Pengembang Nakal
Jembatan di Kemang Pratama Bekasi Amblas, Jalan ditutup
Dealer Mercedes-Benz Gandeng PasarPolis, Tawarkan Asuransi Kendaraan Ramah Dikantong
Anwar Ibrahim Sambut Muhammadiyah: Nostalgia, Madani, dan Visi Bersama Malaysia-Indonesia