4 Korban meninggal dunia dalam Tragedi Bintaro II dimakamkan hari ini. Keempat korban itu merupakan warga Tangerang Selatan, Banten.
Para korban akan dimakamkan pada hari ini, Rabu (11/12/2013), setelah selesai proses otopsi di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.
Keempat korban masing-masing bernama Rosa Elisabeth Kesaulya (73 tahun) di Jalan Camar X Blok AJ No 2 Bintaro Sektor 3, Pondok Aren, Natali Naibaho (23) warga Jalan Abadi No. 122 RT 03/04, Pondok Aren, Pondok Betung, Alrisa Maghfira yang beralamat di Perumahan Green Hills, Ciputat, dan Bety Ariani yang beralamat di Kedaung, Pamulang.
"Kita akan makamkan korban hari ini. Sebab, sudah terlalu lama jenazah di rumah sakit dan keluarga ingin segera memakamkannya," kata Lus Kesaulya, adik ipar salah satu korban bernama Rosa Elisabeth Kesaulya di Tangerang Selatan, Rabu (11/12/2013).
Kereta commuter line jurusan Serpong-Tanah Abang menghantam truk tangki pembawa bahan bakar minyak pada Senin 9 Desember 2013, sekitar pukul 11.15 WIB. Kecelakaan mengakibatkan ledakan hebat dan membakar gerbong lokomotif dan khusus wanita.
Akibatnya, 7 orang meninggal dan sekitar 85 orang lainnya luka-luka. Termasuk masinis dan teknisi kereta. (Ant/Riz/Ism)
[Baca juga: Kisah Tragedi Bintaro II: Teknisi Kereta Minta Penumpang Mundur]
4 Korban Meninggal Tragedi Bintaro II Dimakamkan Hari Ini
Kecelakaan mengakibatkan ledakan hebat dan membakar gerbong lokomotif dan khusus wanita.
Diperbarui 11 Des 2013, 09:27 WIBDiterbitkan 11 Des 2013, 09:27 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Preman Usik Pabrik BYD di Subang, Mantan Panglima TNI Desak Penumpasan
Prabowo Luncurkan Gerakan Indonesia Menanam: Setiap Desa Harus Swasembada Pangan
Mengapa Pemimpin Katolik Dunia Disebut Paus, Berikut Asal-usulnya
Tips Merawat Wajah yang Aman Saat Hamil dan Prosedur Perawatan yang Harus Dihindari
PBB Ungkap Jaringan Pencucian Uang Terkait Kripto di Asia Tenggara
Instagram Luncurkan Edits, Aplikasi Edit Video yang Siap Saingi CapCut
Jadwal Tanggal Merah dan Cuti Bersama Mei 2025, Ada 2 Long Weekend
VIDEO: Dedi Mulyadi Tegaskan Bakal Memberantas Premanisme!
Cek Rekening, Dividen BRI dan Bank Mandiri Cair Hari Ini
7 Tren Kecantikan Jadul yang Digemari Lagi di Tahun 2025, Bikin Nostalgia
Ini Alasan KPK yang Belum Bawa Motor Royal Enfield Milik Ridwan Kamil ke Rupbasan Jakarta
Upayakan Pendidikan Lebih Baik untuk Peserta PPDS, Pengamat: Konsulen Harus Hadir