Surat `Cinta` Anas dari Dalam Bui untuk Sang Loyalis

Meski di dalam penjara, Anas Urbaningrum tak surut memberi semangat kepada pada loyalisnya.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 16 Jan 2014, 09:34 WIB
Diterbitkan 16 Jan 2014, 09:34 WIB
surat-anas-140116b.jpg
Ketua Umum Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) Anas Urbaningrum kini mendekam di Rutan KPK. Meski di dalam penjara, Anas tak surut memberi semangat kepada pada loyalisnya.

Sepucuk surat pun ditulis mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat itu untuk para pendukungnya. Dalam surat yang diterima Liputan6.com, Kamis (16/1/2014), secarik kertas itu ditulis Anas untuk sang loyalis, Tri Dianto.

Berikut isi surat 'cinta' Anas tersebut:

Kepada Tridi dkk
di Rumah Pergerakan

Salam,
Semoga sehat selalu. Yang penting tetap semangat, tegar, dan berani. Jangan pesimis dan jangan gentar. Pergerakan harus tetap dijalankan bersama teman-teman.

Wassalam,
Anas Urbaningrum

Menurut Tri Dianto, surat itu diterimanya pada Rabu 15 Januari malam. Saat itu, dirinya sedang menggelar rapat dengan anggota PPI lainnya.

"Tadi malam kita kan lagi rapat habis ada kegiatan PPI membantu korban banjir di Kampung Melayu dan Kampung Pulo, tiba-tiba ada datang kuasa hukum memberikan surat dari Mas Anas yang ditulis tangan," ungkap Tri kepada Liputan6.com. (Mut)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya