Liputan6.com, New York - Ajang New York Motor Show edisi 2015 dimanfaatkan Volkswagen untuk menampilkan empat mobil konsep berbasis Beetle. Di antara konsep yang dipamerkan, terdapat sebuah Beetle yang tampil beda dengan julukan Beetle R-Line.
Dijelaskan, konsep Beetle R-line sengaja diboyong VW ke negeri Paman Sam sebagai bentuk perayaan eksistensi VW selama 60 tahun di Amerika.
Melansir laman Leftlanenews, Senin (6/4/2015) Beetle R-line ini dibangun dengan desain yang terinspirasi dari balapan reli. Tampilan mobil ikonik VW ini jadi makin berotot dengan spoiler besar dan velg alloy berdiameter 20 inci dari Monterey.
Tak luput, ground clearance pada mobil ini pun dibuat lebih rendah melalui suspensi dengan setelan sport. Tampilan macho pun makin kental setelah interior Beetle R-line ini didandani dengan bucket seat dan panel serat karbon untuk dashboard.
Sebagai jantung penggeraknya, konsep Beetle R-line dibekali mesin empat silinder berkubikasi 2,0 liter turbocharged. Tenaga puncak yang mampu dihasilkan pun lebih besar dari Beetle standar yakni 217 tenaga kuda (tk).
Meskipun masa depan konsep Beetle ini masih belum konkret, pabrikan yang bermarkas di Wolfsburg ini tak menutup kemungkinan untuk memproduksinya dalam waktu dekat dengan berkaca pada antusiasme dan respons positif pengunjung New York Motor Show.
(ysp/gst)
Di New York, VW Kodok Tampil Makin Berotot
Konsep Beetle R-line sengaja diboyong VW ke Amerika Serikat sebagai bentuk perayaan eksistensi VW
diperbarui 06 Apr 2015, 17:20 WIBDiterbitkan 06 Apr 2015, 17:20 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tren Susu Mentah Meningkat, Apa Bahayanya Tanpa Dipasteurisasi?
Ruben Amorim Tertekan dan Pekerjaannya Terancam, Mantan Pemain Bersedia Latih Manchester United
Fakta Unik Tahu Gejrot Makanan Khas Cirebon Wajib Dicoba
Misteri Lubang Gravitasi di Samudra Hindia Terungkap
Kisah Penghafal Al-Qur'an yang Kesulitan Sholat Khusyuk, Ternyata Ini Penyebabnya Ungkap UAH
Catat, Ini Sejumlah Larangan Saat Rayakan Malam Tahun Baru 2025 di Kota Tua Jakarta
Ahmad Dhani Ungkap Selalu Suntik Hormon Sebelum Manggung Bareng Dewa 19
Jejak Kolonial di Balik Pelat Nomor Kendaraan Kalimantan Selatan
3 Perkara yang Terlihat Sepele Namun Dibenci Allah, Sering Diremehkan
Nenek Sebatang Kara di Koja Ditemukan Tewas di Kamar Mandi Rumah
Pangeran George Maju Gantikan Pangeran Harry Jalani Tradisi Natal Kerajaan Inggris
Waktu di Bulan Berjalan Lebih Cepat Ketimbang di Bumi