Liputan6.com, Tokyo - Yamaha dalam Laporan Tahunannya mengatakan akan segera memproduksi sepeda motor listrik yang diberi nama PES2 dan PED2. Dikatakan, motor ini akan diperkenalkan di Tokyo Motor Show, akhir bulan ini.
Melansir Visordown, Senin (19/10/2015), motor ini memiliki karakter unik. Yamaha mengklaim cara menggunakannya sama seperti sepeda motor lainnya, tetapi menawarkan pengalaman berkendara yang berbeda.
PES2 akan berbentuk motor trail, sementara PED2 berkarakter naked bike. Sebagaimana bentuknya, PED2 dirancang untuk memiliki kecepatan tinggi, sementara PES2 dibuat agar benar-benar tangguh untuk menaklukan jalur off-road.
Dijelaskan, tenaga motor berasal dari baterai lithium ion. Sayang, Yamaha tidak menyebutkan berapa tenaganya. Mereka hanya mengatakan bahwa kedua model kinerjanya setara dengan motor dengan kapasitas antara 50 hingga 125 cc.
Sebagai informasi, Yamaha mengembangkan PES1 dan PED1 sejak tahun lalu. Jika tidak ada aral melintang, kedua motor ini akan masuk dapur produksi tahun depan.
Sepeda motor listrik memang sedang dikembangkan oleh banyak pabrikan. Selain Yamaha, BMW dan Zero asal Amerika Serikat (AS) adalah dua pabrikan yang telah mengembangkan teknologi serupa.
(rio/gst)
Dua Motor Listrik Yamaha Siap Diperkenalkan, Begini Sosoknya
Yamaha mengatakan akan segera memiliki sepeda motor listrik yang diberi nama PES2 dan PED2.
Diperbarui 19 Okt 2015, 13:30 WIBDiterbitkan 19 Okt 2015, 13:30 WIB
Yamaha mengatakan akan segera memiliki sepeda motor listrik yang diberi nama PES2 dan PED2.... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Model Dak Teras Rumah Minimalis Modern Terbaru 2025, Elegan dan Fungsional
Pasar Saham Asia Melesat, Investor Menanti Stimulus China
5 Zodiak yang Akan Dipenuhi Berkah di Tahun 2025, Ada Kamu?
Taman Terkecil di Dunia Ada di Jepang, Luasnya Hanya Seukuran 2 Lembar Kertas A3
ASDP Operasikan 4 Kapal Menuju Raja Ampat, Cek Rutenya
Manchester United Umumkan Rekrutan Pertama Sesaat Setelah Musim 2024/2025 Selesai
10 Inspirasi Warna Cat Rumah Kayu yang Elegan dan Timeless, Tren Terbaru 2025
Fakta Unik Ce Hun Tiau, Minuman Tradisional Kalimantan Populer
Akhirnya, Korea Utara Akui Kirim Pasukan ke Rusia untuk Lawan Ukraina
Harga Kripto Hari Ini 28 April 2025: Bitcoin Memerah, XRP Menghijau
Top 3 News: Bunda Iffet Meninggal Dunia, Pramono Anung Titip Pesan Slank Tetap Bersatu
Krisna Mukti Berjuang Lunasi Utang Miliaran dengan Menjual Koleksi Antik