Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) akan meniagakan solar varian baru yang dilabeli Dexlite. Bahan bakar untuk kendaraan Diesel ini mulai didistribusikan pertengahan April 2016.
Dexlite akan berada di antara Bio Solar dan Pertamina Dex. Dari sisi spesifikasi, varian solar baru ini tentu saja memiliki kualitas yang lebih baik.
Advertisement
Baca Juga
Ya, solar baru Pertamina ini memiliki cetane number minimal 51 dengan kandungan sulfur minimal 1.200 part per milion (ppm). Secara kualitas, Dexlite lebih bagus dari Bio Solar yang menjadi varian terendah solar Pertamina yang punya cetane number 48 dengan kandungan sulfur 3.500 ppm.
Kendati demikian, Dexlite kualitasnnya masih di bahwa Pertamian Dex yang punya cetane number 53 dengan kandungan sulfur di bawah 300 ppm.
Vice President Fuel Retail Marketing Pertamina Afandi mengatakan Dexlite membuat konsumsi BBM kendaraan lebih baik. "Lebih irit dibandingkan solar subsidi, (tiap) mobil itu ada spek bahan bakarnya," ucapnya.
Sementara itu, Dexlite bakal dipasarkan dengan harga Rp 6.000-Rp 7.000. Sebagai perbandingan Bio Solar Rp 6.950 dan Pertamina Dex Rp 8.400.